Sukses


Leicester City Tembus 16 Besar Liga Champions Sebagai Juara Grup

Bola.com, Leicester - Leicester City meraih kemenangan 2-1 atas Club Brugge dalam matchday kelima Grup G Liga Champions di King Power Stadium, Selasa (22/11/2016).

Hasil ini membuat Leicester City kian nyaman bercokol di puncak Grup G dengan nilai 13. Mereka unggul lima poin dari FC Porto di tempat kedua, sedangkan Club Brugge menempati dasar grup dengan poin 0.

The Foxes pun memastikan diri lolos ke-16 besar Liga Champions dengan status juara grup. Sebab, dengan satu laga tersisa, jumlah poin yang dimiliki Leicester tak mungkin lagi dikejar oleh Porto. 

Bermain di kandang sendiri, Leicester City turun dengan formasi 4-4-2. Manajer Leicester, Claudio Ranieri mengandalkan duet Shinji Okazaki dan Jamie Vardy di lini depan. 

Skuat Si Rubah mampu unggul lebih dulu saat pertandingan berjalan lima menit. Bola hasil sepakan kaki kiri Shinji Okazaki yang memanfaatkan umpan silang Christian Fuchs, melesat mulus masuk ke dalam gawang Club Brugge.

Pada menit ke-30, Leicester memperoleh hadiah penalti setelah Dion Cools melanggar Marc Albrighton di dalam kotak terlarang. Riyad Mahrez yang maju sebagai eksekutor tanpa kesulitan menceploskan bola ke sisi kanan gawang Brugge yang di kawal Ludovic Butelle. Skor 2-0 untuk keunggulan The Foxes bertahan hingga jeda.

Memasuki paruh kedua, Club Brugge mencoba untuk bangkit. Lewat serangan balik dari sisi kanan, Jose Izquierdo memperkecil kedudukan menjadi 1-2 pada menit ke-52. Bola hasil sepakan keras kaki kanan Izquierdo menghujam deras gawang Leicester.

Usai gol tersebut, kedua tim silih berganti melakukan serangan. Namun sampai pertandingan berakhir, skor 2-1 untuk kemenangan Leicester City tetap bertahan.

Susunan pemain:

Leicester City: 21-Ron Robert Zieler, 17-Danny Simpsons, 5-Wes Morgan, 6 -Roberth Huth, 28-Christian Fuchs, 4-Danny Drinkwater, 10-Andy King, 11- Marc Albrighton (13-Daniel Amartey 78'), 26-Riyad Mahrez (15-Jeffrey Schlupp 68'), 9-Jamie Vardy, 20-Shinji Okazaki (22-Demarai Gray 68')

Pelatih: Claudio Ranieri

Club Brugge: 1-Ludovic Buttelle, 21-Dion Cools, 44-Brandon Mechele, 5- Benoit Poulain, 28-Laurens De Bock (2-Ricardo van Rhijn 71'), 6-Claudemir (7-Wesley 84'), 3-Timmy Simmons, 15- Tomas Pina (17-Anthony Limbombe 61'), 20-Hans Vanaken, 9-Jelle Vossen, 11-Jose Izquierdo

Pelatih: Michel Preud'homme

Wasit: Ruddy Buquet (Prancis)

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer