Sukses


2 Bintang AS Roma Kejar Target Demi Hadapi Juventus

Bola.com, Roma - Dua bintang AS Roma, Mohamed Salah dan Francesco Totti, dikabarkan Football Italia, Rabu (14/12/2016), sedang berjuang untuk segera pulih dari cedera agar dapat tampil saat menghadapi Juventus, di Juventus Stadium, Minggu (18/12/2016) dini hari WIB. 

Juventus dan AS Roma saat ini sedang bersaing di papan atas klasemen sementara Serie A 2016-2017. Juventus menempati posisi pertama dengan poin 39 dari 16 pertandingan, atau unggul empat angka dari AS Roma yang berada di peringkat kedua. 

Francesco Totti sebenarnya dikabarkan sudah kembali berlatih bersama skuat AS Roma, Senin (12/12/2016). Namun, pemain berusia 40 tahun tersebut diberitakan terserang virus flu sehingga belum dapat dipastikan akan bermain melawan Juventus atau tidak. 

Demikian halnya dengan Mohamed Salah. Setelah absen selama 11 hari setelah mengalami cedera engkel, Mohamed Salah telah berlatih bersama rekan-rekannya di Turin, Selasa (13/12/2016). 

Mohamed Salah awalnya diperkirakan harus absen selama tiga pekan untuk memulihkan cedera tersebut. Namun, menurut media-media Italia, sang pemain telah meminta kepada tim medis AS Roma untuk mempercepat proses pemulihan cedera agar dapat bermain melawan Juventus

Sumber: Football Italia

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

  • AS Roma adalah sebuah klub asal kota Roma yang bermain di Serie A Italia
    AS Roma adalah sebuah klub asal kota Roma yang bermain di Serie A Italia
    AS Roma adalah sebuah klub asal kota Roma yang bermain di Serie A Italia

    AS Roma

  • Juventus adalah klub sepakbola asal Italia
    Juventus Football Club S.p.A atau yang biasa dikenal dengan Juventus atau Juve adalah klub sepak bola profesional asal Italia.
    Juventus adalah klub sepakbola asal Italia

    Juventus

  • Serie A adalah sebuah divisi tertinggi liga sepak bola di Italia
    Serie A adalah sebuah divisi tertinggi liga sepak bola di Italia
    Serie A adalah sebuah divisi tertinggi liga sepak bola di Italia

    Serie A

Video Populer

Foto Populer