Sukses


Prediksi AC Milan Vs Genoa: Krisis Pemain

Bola.com, Milan - AC Milan akan menjalani partai berat saat menjamu Genoa pada laga pekan ke-29 Serie A, di San Siro, Sabtu (18/3/2017). Sebab, skuat asuhan Vincenzo Montella itu bakal bermain tanpa sejumlah pemain kuncinya.

Bomber Carlos Bacca dipastikan absen karena menjalani akumulasi kartu kuning. Rossoneri juga harus ditinggal oleh Alessio Romagnoli dan Jose Sosa yang juga menghadapi hukuman serupa.

Selain itu, AC Milan kehilangan Suso dalam beberapa waktu. Pemain yang sepanjang musim ini menjadi salah satu trio di lini depan tim, harus menyingkir dari lapangan hijau akibat cedera otot paha.

Suso menyusul pemain inti lainnya seperti Riccardo Montolivo, Giacomo Bonaventura serta Ignazio Abate yang terlebih dulu menghuni meja perawatan. Absennya sejumlah pemain inti membuat Montella harus berpikir keras dalam meramu pilihan pemain inti yang akan digunakan.

Montella kemungkinan besar bakal menurunkan debut trio Gerard Deulofeu, Gianluca Lapadula serta Lucas Ocampos di barisan penggedor serangan. Sementara itu, duet pos pertahanan ditengarai bakal kembali Gabriel Paletta dan Cristian Zapata.

Meski dihadapkan pada kenyataan harus tampil tanpa pemain andalannya, Montella tak terlalu memikirkan hal tersebut. Pelatih berusia 42 tahun tersebut justru lebih fokus pada pemilihan skema dan strategi permainan yang akan diusung timnya saat menghadapi Genoa.

"Laga nanti akan berjalan tidak mudah. Kami perlu bermain sabar, karena Genoa takkan memberikan banyak ruang. Kami harus tetap tenang dan mampu mencetak gol pada waktu yang tepat," kata Montella.

"Genoa tak memiliki beban dan berusaha mencuri kemenangan. Kami hanya perlu fokus pada penampilan nanti," tutur sang pelatih.

Terbatasnya materi pemain yang melanda AC Milan, akan berusaha dimanfaatkan oleh tim tamu. Genoa yang saat ini berada di peringkat ke-16, membutuhkan tiga poin demi menjauhkan diri dari ancaman degradasi. 

Pada perjumpaan terakhirnya pada musim ini, Genoa memetik kemenangan telak 3-0 atas AC Milan di markasnya sendiri. I Rossoblu pun menggenapkan dominasinya atas AC Milan menjadi empat kemenangan dalam lima pertemuan terakhir.

Jika AC Milan harus kehilangan hingga empat pilarnya jelang laga nanti, Genoa hanya tak diperkuat oleh dua pemain. Nicolas Burdisso menjalani sanksi akumulasi, sementara Miguel Veloso masih dalam pemulihan cedera.

Prakiraan susunan pemain

AC Milan: Gianluigi Donnarumma, Mattia De Sciglio, Cristian Zapata, Gabriel Paletta, Leonel Vangioni; Juraj Kucka, Manuel Locatelli, Andrea Bertolacci; Lucas Ocampos, Gianluca Lapadula, Gerard Deulofeu.

Pelatih: Vincenzo Montella

Genoa: Eugenio Lamanna; Armando Izzo, Santiago Gentiletti, Ezequiel Munoz; Darko Lazovic, Isaac Cofie, Oscar Hiljemark, Diego Laxalt, Luca Rigoni; Mauricio Pinilla, Giovanni Simeone.

Pelatih: Ivan Juric

Head to head

26/10/2016 - Genoa 3-0 AC Milan (Serie A)
14/2/2016 - AC Milan 2-1 Genoa (Serie A)
27/9/2015 - Genoa 1-0 AC Milan (Serie A)
30/4/2015 - AC Milan 1-3 Genoa (Serie A)
7/12/2014 - Genoa 1-0 AC Milan (Serie A)

Lima pertandingan terakhir AC Milan

11/3/2017 - Juventus 2-1 AC Milan (Serie A)
5/3/201 - AC Milan 3-1 Chievo (Serie A)
26/2/2017 - Sassuolo 0-1 AC Milan (Serie A)
19/2/2017 - AC Milan 2-1 Fiorentina (Serie A)
13/2/2017 - Lazio 1-1 AC Milan (Serie A)

Lima pertandingan terakhir Genoa

12/3/2017 - Genoa 0-1 Sampdoria (Serie A)
5/3/2017 - Empoli 0-2 Genoa (Serie A)
26/2/2017 - Genoa 1-1 Bologna (Serie A)
19/2/2017 - Pescara 5-0 Genoa (Serie A)
11/2/2017 - Napoli 2-0 Genoa (Serie A)


Prediksi Bola.com

AC Milan 55-45 Genoa

Sumber: Berbagai sumber

Saksikan live streaming pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini:

Video Populer

Foto Populer