Sukses


Jose Mourinho Kritik Kebiasaan Bayern Munchen di Bundesliga

Bola.com, Manchester - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, mengkritik kebijakan manajemen Bayern Munchen yang memiliki kebiasaan membajak para pemain bintang dari rival-rival mereka di Bundesliga.

Bayern Munchen membeli Mats Hummels dari Borussia Dortmund dengan nilai transfer 38 juta euro (Rp 546,17 miliar) pada awal musim 2016-17. Ini merupakan ketiga kalinya klub asuhan Carlo Ancelotti itu memboyong pemain dari Borussia Dortmund.

Pada 1 Juli 2013, Bayern Munchen pernah mendatangkan Mario Gotze dari Borussia Dortmund. Semusim berselang giliran Robert Lewandowski yang merapat untuk bermain bersama Thomas Muller dan kawan-kawan.

Hal tersebut mendapat kritikan dari sejumlah pihak, satu di antaranya adalah Jose Mourinho. Manajer asal Portugal itu menilai langkah yang diambil Bayern Munchen ini bisa membuat Bundesliga menjadi tidak kompetitif.

"Di Inggris, semua klub memiliki kekuatan finansial yang bagus dan pasar (bursa transfer) selalu terbuka untuk para tim. Ambil contoh Bayern Munchen di Jerman. Anda tahu bagaimana mereka memenangi gelar setiap tahunnya?" kata Jose Mourinho.

Bayern Munchen tercatat mampu meraih trofi Bundesliga dalam empat musim terakhir. Mereka kembali berpeluang mengulang catatan manis tersebut setelah menjaga penampilan apik sepanjang musim ini.

"Pada musim panas sebelumnya, Bayern Munchen membeli beberapa pemain terbaik Borussia Dortmund. Namun, di Inggris tidak ada satupun klub yang mendominasi kerana semua kekuatan terbagi rata," tutur Jose Mourinho.

Sumber: Express

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer