Sukses


Gonzalo Higuain Sedih saat Meninggalkan Real Madrid

Bola.com, Turin - Penyerang Juventus, Gonzalo Higuain, menilai hidup di dunia sepak bola bisa membuatnya bahagia dan sedih. Higuain bahkan sempat mengeluarkan air mata ketika memutuskan hengkang dari Real Madrid. 

"Sepak bola telah membuat saya menangis dan bahagia. Saya tentunya menangis ketika memutuskan pergi dari Santiago Bernabeu. Saya juga melakukan hal yang sama ketika hengkang dari Napoli," kata Higuain.

"Saya selalu mempertahankan kasih sayang yang besar di setiap klub yang pernah dibela. Ketika saya harus meninggalkan kedua klub tersebut, itu merupakan waktu yang sangat menyedihkan. Semua orang tahu saya sangat mencintai Real Madrid, tetapi sekarang saya bermain untuk Juventus," tutur Higuain.

Gonzalo Higuain sempat berseragam Real Madrid dari 2007 hingga 2013. Selama enam musim membela Madrid, sang pemain membukukan 122 gol dan 56 assist dari 264 penampilan di berbagai kompetisi.

Meski berbekal statistik gemilang, Gonzalo Higuain memutuskan gabung ke Napoli pada 27 Juli 2013. Keputusan itu diambilnya karena kalah bersaing dengan Karim Benzema di lini depan Real Madrid.

Namun, karier Gonzalo Higuain tidak bertahan lama di Napoli. Pemain Argentina tersebut memutuskan membelot ke Juventus pada awal musim 2016-17.

Bersama Juventus, Gonzalo Higuain mampu menunjukkan performa impresif. Dia telah mengemas 27 gol dan tiga assist dari 42 penampilan di berbagai kompetisi musim ini.

Sumber: Marca

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer