Sukses


5 Klub Top yang Absen di Liga Champions Musim 2017/2018

Bola.com, Jakarta - Arsenal menjadi salah satu klub top yang akan absen pada Liga Champions musim 2017/2018. Ini merupakan kali pertama dalam 20 tahun terakhir, tim asal Kota London itu absen di kompetisi paling prestis antar klub se-Eropa tersebut.

Klub asuhan Arsene Wenger gagal ke Liga Champions karena hanya finis di posisi kelima pada klasemen Premier League. The Gunners terpaut satu poin dari Liverpool yang berada pada posisi keempat, batas akhir untuk lolos ke kualifikasi Liga Champions.

Selain Arsenal, Liga Champions musim depan juga tidak akan diikuti oleh dua klub top Italia, yakni AC Milan dan Inter Milan. Dua kekuatan tradisional di Eropa itu kembali gagal lolos musim ini karena terpuruk di liga domestik.

Rossoneri yang sudah tujuh kali meraih gelar Liga Champions, tahun ini hanya mampu finis di peringkat keenam Serie A. Sementara rival sekota mereka, Inter berada satu posisi di bawahnya.

Berikut ini lima klub top yang absen di Liga Champions musim 2017/2018.

2 dari 6 halaman

1. Arsenal

Meski belum pernah juara Liga Champions, Arsenal tidak pernah absen dalam 20 tahun terakhir. Namun musim ini klub asal Kota London tersebut gagal karena hanya mampu finis di peringkat kelima pada klasemen Liga Inggris.

3 dari 6 halaman

2. AC Milan

Kapasitas AC Milan sebagai klub besar di Eropa tak perlu diragukan lagi, mereka merupakan klub dengan trofi Liga Champions terbanyak setelah Real Madrid. Tetapi kini prestasi Rossoneri kurang baik, terakhir mereka lolos ke Liga Champions pada musim 2012/2013.

4 dari 6 halaman

3. Inter Milan

Setelah menjadi juara Liga Champions pada musim 2009/2010, prestasi Inter Milan terus mengalami penurunan. Walaupun royal pada bursa transfer dengan mendatangkan Joao Mario dan Gabriel Barbosa, prestasi La Beneamata masih tetap belum membaik.

5 dari 6 halaman

4. Lyon

Pada awal 2000an, Lyon berhasil meraih gelar Liga Prancis sebanyak tujuh musim secara berturut-turut. Meski dominasi mereka diruntuhkan oleh PSG, klub berjuluk Les Gones itu tetap menjadi langganan Liga Champions, tapi sayang musim ini mereka hanya mampu finis di urutan keempat.

6 dari 6 halaman

5 Leverkusen

Meski belum pernah juara Bundesliga, Leverkusen tergolong stabil dan menjadi langganan lolos ke Liga Champions. Tahun ini finalis Liga Champions musim 2001/2002 itu terpuruk di peringkat ke-12 klasemen Liga Jerman.

 

 

 

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa
    Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa
    Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa

    Liga Champions

  • AC Milan adalah salah satu klub tersukses di Serie A Italia dengan raihan 18 trofi
    Associazione Calcio Milan adalah klub sepak bola Italia yang berbasis di Milan, Lombardia. AC Milan bermain di Serie A.
    AC Milan adalah salah satu klub tersukses di Serie A Italia dengan raihan 18 trofi

    AC Milan

  • Inter Milan adalah klub sepak bola dari kota Milan yang bermain di Serie-A Liga Italia
    Inter Milan adalah klub sepak bola dari kota Milan yang bermain di Serie-A Liga Italia
    Inter Milan adalah klub sepak bola dari kota Milan yang bermain di Serie-A Liga Italia

    Inter Milan

  • Galeri Foto

Video Populer

Foto Populer