Sukses


Presiden Bayern Munchen Isyaratkan Lepas Renato Sanches

Bola.com, Munchen - Presiden Bayern Munchen, Karl-Heinz Rummenigge, mengisyaratkan akan melepas Renato Sanches. Saat ini, AC Milan disebut sebagai klub yang tertarik untuk merekrut Renato Sanches.

Renato Sanches gagal memenuh ekspektasi setelah direkrut Bayern Munchen pada bursa transfer musim panas 2016. Kondisi tersebut membuat pihak klub mempertimbangkan untuk melepasnya.

Karl-Heinz Rummenigge mengaku banyak mendapat informasi mengenai ketertarikan dari klub-klub elite Eropa kepada Sanches. Namun ia belum mendapat tawaran yang realistis dari klub-klub tersebut.

Sejauh ini, Rummenigge mengatakan kalau AC Milan menjadi klub yang paling menunjukkan minat untuk mendatangkan Renato Sanches.

"Saya bisa konfirmasi kalau AC Milan tertarik untuk merekrut Renato Sanches. Namun hingga kini, belum ada kesepakatan antara Bayern Munchen dan AC Milan," tutur Rummenigge.

Renato Sanches menjadi buah bibir setelah berperan mengantarkan Portugal menjadi juara Piala Eropa 2016. Namun, performanya di Bayern Munchen tidak memuaskan. Sanches hanya mecatatkan 25 penampilan pada musim perdana bersama Die Roten.

Kabarnya, AC Milan berniat meminjam Renato Sanches dengan durasi selama dua musim. Setelah itu, AC Milan berkesempatan menebus sang pemain dengan banderol sebesar 40 juta euro (Rp 610 miliar).

Sumber: Football Italia

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer