Sukses


Dapat Angka Keramat, Paulo Dybala Tolak Barcelona

Bola.com, Turin - Bomber Juventus, Paulo Dybala, mengaku senang ketika klub memberikannya seragam dengan nomor punggung 10. Sang pemain pun mengisyaratkan bakal bertahan dan enggan hijrah ke Barcelona pada bursa transfer musim panas 2017.

Paulo Dybala tampil gemilang sejak berseragam Juventus pada Juli 2015. Performa impresif membuatnya menjadi incaran beberapa tim besar Eropa, yang salah satunya adalah Barcelona.

Saat ini, rumor hengkangnya Paulo Dybala ke Barcelona semakin menguat. Kepergian Neymar ke Paris Saint-Germain membuat manajemen tim Catalan bergerak cepat mencari sosok pengganti.

Juventus lantas merespons situasi pada bursa transfer dengan memberikan Paulo Dybala seragam nomor 10. Manajemen klub disinyalir mengambil langkah itu untuk mencegah sang pemain hengkang ke Barcelona.

"Nomor 10 merupakan angka spesial. Sebuah kehormatan bisa mengenakan angka tersebut. Hal itu membuat saya memikul rasa tanggung jawab karena telah masuk ke dalam sejarah klub besar seperti Juventus," tutur Dybala.

"Mengenakan seragam nomor 10 tidak hanya impian saya sejak kecil yang menjadi kenyataan. Angka itu juga membuat saya semakin berkomitmen untuk membawa tim meraih kemenangan dan merengkuh berbagai gelar," tutur Dybala.

Juventus menganggap 10 sebagai angka keramat. Beberapa pemain legendaris I Bianconeri yang pernah mengenakan nomor itu antara lain Omar Sivori, Michel Platini, Alessandro Del Piero, hingga yang teranyar Paul Pogba.

Sumber: Football Italia

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

  • Barcelona adalah salah satu klub besar dunia yang bermain di La Liga Spanyol
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya mengenai FC Barcelona yang memiliki julukan Barça
    Barcelona adalah salah satu klub besar dunia yang bermain di La Liga Spanyol

    Barcelona

  • Juventus adalah klub sepakbola asal Italia
    Juventus Football Club S.p.A atau yang biasa dikenal dengan Juventus atau Juve adalah klub sepak bola profesional asal Italia.
    Juventus adalah klub sepakbola asal Italia

    Juventus

  • Serie A adalah sebuah divisi tertinggi liga sepak bola di Italia
    Serie A adalah sebuah divisi tertinggi liga sepak bola di Italia
    Serie A adalah sebuah divisi tertinggi liga sepak bola di Italia

    Serie A

  • Paulo Dybala

Video Populer

Foto Populer