Sukses


Prediksi Barcelona Vs Olympiakos: Pantang Jemawa

Bola.com, Barcelona - Barcelona akan menjamu Olympiakos pada pertandingan lanjutan Grup D Liga Champions, di Stadion Camp Nou, Rabu (18/10/2017). Lionel Messi dan kawan-kawan pantang jemawa meski menjadi unggulan dalam laga nanti.

Pasukan Ernesto Valverde dalam performa terbaik saat ini. Dari delapan laga terakhir di berbagai ajang, mereka belum sekalipun kalah karena meraih tujuh kemenangan dan satu hasil imbang.

Hasil positif itu termasuk ketika Barcelona mendulang dua kemenangan di Liga Champions saat ini. Skuat Ernesto Valverde lantas memuncaki klasemen sementara dengan torehan enam poin, unggul tiga angka dari Sporting CP di urutan kedua.

Performa gemilang Barcelona nyatanya berbanding terbalik dengan kubu sang lawan. Olympiakos menelan empat kekalahan dari delapan laga terakhir di berbagai ajang.

Dua kekalahan tersebut pun dialami di ajang Liga Champions. Marko Marin dan kawan-kawan lantas harus menghuni dasar klasemen karena belum mendulang angka.

Barcelona tak ayal menjadi unggulan karena berbekal statistik impresif serta faktor laga kandang. Namun, Ernesto Valverde memberi sinyal tidak ingin menganggap remeh Olympiakos.

Ernesto Valverde mengimbau kepada anak-anak asuhnya untuk fokus selama pertandingan bergulir. Sang pelatih mengetahui kekuatan yang dimiliki Olympiakos karena sempat menangani menangani mereka selama dua periode (2008-2009, 2010-2012).

"Olympiakos telah banyak mengalami perubahan. Namun, mereka tetaplah Olympiakos, yakni sebuah tim yang telah memenangi banyak gelar. Menurut saya laga nanti tidak akan berjalan mudah," kata Valverde.

"Olympiakos adalah tim yang agresif. Mereka memang tidak dalam situasi terbaik karena mengalami sejumlah hasil negatif di berbagai kompetisi. Namun, Olympiakos akan tampil berbeda ketika bermain di Liga Champions," ujar Valverde.

Ernesto Valverde diprediksi akan menurunkan mayoritas pemain terbaiknya saat bersua Olympiakos. Namun, Barcelona masih belum bisa diperkuat Rafinha Alcantara, Ousmane Dembele, dan Arda Turan karena masih berkutat dengan cedera.

Prakiraan susunan pemain:

Barcelona (4-4-2): Marc Ter Stegen; Jordi Alba, Samuel Umtiti, Gerard Pique, Nelson Semedo; Andres Iniesta, Sergio Busquets, Ivan Rakitic, Aleix Vidal; Lionel Messi, Luis Suarez.

Pelatih: Ernesto Valverde

Olympiakos (4-2-3-1): Stefanos Kapino; Diogo Figueiras, Bjorn Engels, Alaixys Romao, Omar Elabdellaoui; Guillaume Gillet, Odjidja-Ofoe; Marko Marin, Konstantinos Fortounis, Carcela-Gonzalez; Emmanuel Emenike.

Pelatih: Takis Lemonis

Head to head

-

Lima pertandngan terakhir Barcelona

  • (20/09/2017) Barcelona 6-1 Eibar (La Liga)
  • (24/09/2017) Girona 0-3 Barcelona (La Liga)
  • (28/09/2017) Sporting 0-1 Barcelona (Liga Champions)
  • (01/10/2017) Barcelona 3-0 Las Palmas (La Liga)
  • (15/10/2017) Atletico 1-1 Barcelona (La Liga).

Lima pertandngan terakhir Olympiakos

  • (20/09/2017) Olympiakos 2-1 Tripolis (Piala Yunani)
  • (25/09/2017) AEK Athena 3-2 Olympiakos (Superleague)
  • (28/09/2017) Juventus 2-0 Olympiakos (Liga Champions)
  • (01/10/2017) Olympiakos 0-1 Atromitos (Superleague)
  • (15/10/2017) Panionios 3-4 Olympiakos (Superleague)

Prediksi Bola.com

Barcelona 55-45 Olympiakos

Sumber: Berbagai sumber

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer