Sukses


Prediksi Skotlandia Vs Belanda: Laga Hiburan

Bola.com, Aberdeen - Timnas Belanda akan menghadapi timnas Skotlandia pada laga uji coba di Pittodrie Stadium, Aberdeen, Kamis (9/11/2017). Partai tersebut akan menjadi laga hiburan dua negara yang gagal lolos ke Piala Dunia 2018.

Timnas Belanda mencatatkan rekor negatif setelah gagal lolos ke Piala Dunia 2018. Situasi itu karena mereka hanya menempati peringkat ketiga Grup A Kualifikasi Zona Eropa.

Catatan itu membuat mereka absen pada dua turnamen besar secara berturut-turut. Sebelumnya, Arjen Robben dan kawan-kawan juga gagal lolos ke Piala Eropa 2016.

Hal itu mengulangi sejarah kelam timnas Belanda pada pertengahan dekade 1980-an. Saat itu, mereka tidak lolos ke Piala Eropa 1984 dan Piala Dunia 1986.

Catatan buruk tersebut membuat pelatih Dick Advocaat tidak memperpanjang kontrak bersama timnas Belanda. Advocaat akan mengakhiri masa bakti bersama Tim Oranye, setelah dua laga uji coba, kontra Skotlandia dan Romania.

"Dua laga berikutnya akan menjadi yang terakhir untuk saya. Setelah itu, saya akan berhenti dari timnas Belanda," kata Advocaat.

"Mari selesaikan dua pertandingan tersebut dan lihat apa yang terjadi pada karier saya. Seperti Louis van Gaal, saya tidak pernah mengatakan tidak," lanjutnya.

Nasib serupa juga dialami timnas Skotlandia. Darren Fletcher dan kawan-kawan hanya menempati posisi ketiga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa.

Catatan itu membuat timnas Skotlandia tidak pernah lolos ke turnamen besar sejak Piala Dunia 1998. Ketika itu, mereka tersingkir pada fase grup.

Timnas Belanda dan tmnas Skotlandia telah 17 kali saling berhadapan. Dari jumlah tersebut, Der Oranje mencatatkan delapan kemenangan, empat hasil imbang, dan lima kali menelan kekalahan.

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

 

2 dari 2 halaman

Susunan Pemain

Prakiraan susunan pemain:

Skotlandia (4-3-3): Craig Gordon; Kieran Tierney, Charlie Mulgrew, Christope Berra, Andrew Robertson; Stuart Armstrong, Scott Brown, John McGinn; James Forrest, Matt Phillips, Ryan Fraser

Pelatih: Malky Mackay (Skotlandia)

Belanda (4-3-3): Jasper Cillessen; Daryl Janmaat, Virgil van Dijk, Karim Rekik, Nathan Ake; Tony Vilhena, Daley Blind, Georginio Wijnaldum; Memphis Depay, Davy Klassen, Ryan Babel

Pelatih: Dick Advocaat (Belanda)

Head to head:

26/04/00 Timnas Belanda 0-0 Timnas Skotlandia (Uji Coba)

15/11/03 Timnas Skotlandia 1-0 Timnas Belanda (Kualifikasi Piala Eropa)

19/11/03 Timnas Belanda 6-0 Timnas Skotlandia (Kualifikasi Piala Eropa)

28/03/09 Timnas Belanda 3-0 Timnas Skotlandia (Kualifikasi Piala Dunia)

09/09/09 Timnas Skotlandia 0-1 Timnas Belanda (Kualifikasi Piala Dunia)

Lima laga terakhir Timnas Skotlandia:

10/06/17 Timnas Skotlandia 2-2 Timnas Inggris (Kualifikasi Piala Dunia)

01/09/17 Timnas Lithuania 0-3 Timnas Skotlandia (Kualifikasi Piala Dunia)

04/09/17 Timnas Skotlandia 2-0 Timnas Malta (Kualifikasi Piala Dunia)

05/10/17 Timnas Skotlandia 1-0 Timnas Slovakia (Kualifikasi Piala Dunia)

08/10/17 Timnas Slovenia 2-2 Timnas Skotlandia (Kualifikasi Piala Dunia)

Lima laga terakhir Timnas Belanda:

10/06/17 Timnas Belanda 5-0 Timnas Luksemburg (Kualifikasi Piala Dunia)

01/09/17 Timnas Prancis 4-0 Timnas Belanda (Kualifikasi Piala Dunia)

04/09/17 Timnas Belanda 3-1 Timnas Bulgaria (Kualifikasi Piala Dunia)

05/10/17 Timnas Belarusia 1-3 Timnas Belanda (Kualifikasi Piala Dunia)

08/10/17 Timnas Belanda 2-0 Timnas Swedia (Kualifikasi Piala Dunia)

Prediksi Bola.com:

Timnas Skotlandia 40-60 Timnas Belanda

Sumber: Berbagai sumber

Pertandingan internasional dan liga top dunia bisa disaksikan secara live streaming di Supersoccer.tv. Informasi. lengkap bisa dilihat di www.supersoccer.tv atau download aplikasinya di Play Store dan App Store

Video Populer

Foto Populer