Sukses


Jadi Sasaran Kritik, Neymar Dibela Pelatih PSG

Bola.com, Paris - Pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Unai Emery, menyoroti performa Neymar yang menuai kritik dari publik setelah takluk 1-3 dari Real Madrid, di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (14/2/2018). Emery menilai anak asuhnya itu sudah tampil baik dalam pertandingan leg pertama tersebut.

Sejumlah pihak mengkritik Neymar karena tidak dapat mendulang gol maupun assist ketika bersua Real Madrid. Padahal, seluruh harapan publik Paris disematkan kepada kapten timnas Brasil tersebut.

Akan tetapi, hasil pada leg pertama membuat PSG mendapat tugas berat pada pertemuan kedua yang akan dihelat di Stadion Parc des Princes, 6 Maret mendatang. Mereka wajib menang dengan skor minimal 2-0 atas Real Madrid untuk melaju ke fase perempat final.

"Neymar memainkan pertandingan dengan hebat menurut saya. Dia banyak memberikan dampak positif dalam hal mengubah dinamika dalam pertandingan melawan Real Madrid," kata Emery.

Emery menganggap Neymar akan unjuk gigi dalam beberapa laga menjelang pertandingan leg kedua nanti. Sang pelatih menilai sejumlah hasil positif bakal memotivasi mental Neymar dan kawan-kawan guna membalikkan keadaan. 

"Jika Neymar bisa tampil lebih baik menjelang leg kedua nanti, saya yakin dia akan membuat perbedaan saat kembali melawan Real Madrid. Neymar akan menunjukkan kepada semua orang betapa bagusnya dia," ujar Emery.

Sumber: FourFourTwo

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer