Sukses


Lewis Hamilton Puncaki Daftar Atlet Terkaya di Inggris

Bola.com, London - Pebalap F1, Lewis Hamilton, memuncaki daftar terbaru atlet terkaya di Inggris versi Sunday Times. Hamilton mengalahkan dua pesepak bola yang membela Manchester United, Zlatan Ibrahimovic dan Wayne Rooney.

Seperti dikutip dari ESPN, Hamilton diklaim memiliki kekayaan total senilai 131 juta poundsterling atau sekitar Rp 2,3 triliun. Kekayaan tiga kali juara dunia lomba jet darat itu meningkat 25 juta poundsterling (Rp 432 miliar) dalam 12 bulan terakhir.

Ibrahimovic berada di peringkat kedua dengan kekayaan sebesar 110 juta poundsterling (Rp 1,9 triliun). Rooney menempati posisi ketiga dengan 93 juta poundsterling (Rp 1,6 triliun).

Sepak bola menyumbang wakil terbanyak di posisi 10 besar dengan menempatkan tiga pemain dan dua manajer. Balap mobil memiliki dua wakil, disusul tenis, basket, dan golf dengan masing-masing satu atlet.

Pebalap selain Lewis Hamilton yang masuk daftar adalah Jenson Button. Meski sudah bukan lagi berstatus sebagai pebalap reguler McLaren, kekayaan juara dunia F1 2009 itu tak berkurang. Pebalap berusia 37 tahun itu menempati peringkat keempat dengan 86 juta poundsterling (Rp 1,4 triliun).

Daftar 10 Besar Atlet Terkaya di Inggris:

1. Lewis Hamilton (F1): 131 juta poundsterling (Rp 2,3 triliun)
2. Zlatan Ibrahimovic (Sepak Bola): 110 juta poundsterling (Rp 1,9 triliun)
3. Wayne Rooney (Sepak Bola): 93 juta poundsterling (Rp 1,6 triliun)
4. Jenson Button (F1): 86 juta poundsterling (Rp 1,5 triliun)
5. Rory McIlroy (Golf): 82 juta poundsterling (1,4 triliun)
6. Andy Murray (Tenis): 77 juta poundsterling (Rp 1,3 triliun)
7. Jose Mourinho (Sepak Bola): 61 juta poundsterling (Rp 1,1 triliun)
8. Gareth Bale (Sepak Bola): 54 juta poundsterling (Rp 934 miliar)
9. Pep Guardiola (Sepak Bola): 50 juta poundsterling (Rp 865 miliar)
10. Luol Deng (Basket): 50 juta poundsterling (Rp 865 miliar)

Video Populer

Foto Populer