Sukses


Komposisi Bek Persija di Piala Jenderal Sudirman Kurang Ideal?

Bola.com, Jakarta - Saat ini Persija Jakarta yang tampil di Piala Jenderal Sudirman memiliki pemain dengan pengalaman yang banyak di posisi bek tengah. Mereka adalah Maman Abdurrahman (32), Gunawan Dwi Cahyo (26), dan M. Roby (30).

Ketiganya punya jam terbang tinggi di pentas sepak bola Indonesia. Tak hanya itu, semuanya pernah berkostum timnas Indonesia, di level junior dan senior.

Maman pernah memperkuat tim seperti PSIS Semarang, Persib Bandung, dan Sriwijaya FC. Gunawan bermain buat Arema, Sriwijaya FC, dan Mitra Kukar. Sementara itu, Roby pernah membela Persisam Samarinda, Persik Kediri, dan juga Persija.

Maman juga pernah diandalkan di Piala AFF 2010. Sementara Gunawan jadi pemain inti di skuad timnas SEA Games 2011. Sedangkan Roby hingga sekarang masih sering dipanggil ke timnas senior.

Aris Indarto, mantan bek Persija, menyebut para pemain yang menempati posisi bek tengah di Persija itu punya modal pengalaman dan jam terbang tinggi di level klub serta timnas. Namun kombinasi mereka dinilai masih kurang ideal.

"Maman dan Roby punya karakter yang sama. Tipikal mereka stylish. Kalau keduanya dimainkan bersamaan kurang cocok," ujar Aris yang bermain sebagai bek tengah ketika Persija meraih gelar juara Liga Indonesia 2001.

Gunawan, sebetulnya punya gaya yang berbeda dibanding Maman dan Roby. Namun Gunawan yang berusia paling muda ini punya kekurangan dalam teknis permainan.

"Gunawan bagus dalam duel udara. Wajar karena posturnya yang mendukung. Tapi dalam situasi satu lawan satu, Gunawan masih kelihatan kurang tangguh. Padahal dia punya potensi sebagai bek tengah yang tipikalnya keras, beda dengan Maman dan Roby," ujar Aris.

Hanya saja, secara keseluruhan Aris menilai pemain yang dimiliki Persija di turnamen Piala Jenderal Sudirman lebih bagus ketimbang saat tampil di Piala Presiden. Saat tampil di Piala Presiden, Persija gagal lolos dari babak penyisihan grup karena menderita sejumlah kekalahan.

Tim Macan Kemayoran akan melakoni laga Grup A Piala Jenderal Sudirman di Stadion Kanjuruhan, Malang, Rabu (25/11/2015) menghadapi Sriwijaya FC. Sebelumnya, di pertandingan pertama Persija menang 2-0 atas Persipasi Bandung Raya (19/11/2015).

Video Populer

Foto Populer