Sukses


Babak I: Persipura Imbang Tanpa Gol Kontra Mitra Kukar

Bola.com, Gianyar - Persipura Jayapura sementara bermain imbang 0-0 dengan Mitra Kukar dalam laga terakhir kedua tim di Grup B Piala Jenderal Sudirman, di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu (29/11/2015). Padahal, Persipura beberapa kali mendapatkan peluang emas untuk menciptakan gol.

Persipura yang turun dengan formasi 4-4-2 berhasil memegang kendali jalanya laga. Sehingga, Tim Mutiara Hitam lebih memiliki banyak peluang ketimbang Mitra Kukar. Mitra Kukar yang turun dengan formasi 4-5-1 lebih mengandalkan serangan balik untuk menciptakan gol ke gawang Persipura.

Terus menyerang, Persipura mendapat peluang emas melalui gelandang andalannya, Isaac Wanggai pada menit ke-14. Namun, tandukan pemain berumur 33 tahun tersebut masih bisa diantisipasi dengan baik oleh kiper Mitra Kukar Shahar Ginanjar. 

Kemudian, Persipura terus melakukan tekanan ke jantung pertahanan Mitra Kukar yang dikomandoi oleh Yanto Basna. Namun, kedisiplinan para pemain belakang Mitra Kukar membuat para pemain depan Persipura selalu gagal masuk ke dalam kotak penalti untuk menciptakan gol.

Mitra Kukar akhirnya bisa keluar dari tekanan. Tim asuhan Jafri Sastra mendapat peluang melalui David Maulana menit ke-32. Sayang, tendangan pemain yang berposisi sebagai gelandang tersebut masih bisa diantisipasi dengan baik oleh kiper Persipura Ferdiansyah.

Pada menit 43, Persipura mendapatkan peluang melalui Lancine Kone. Sayang, tandukan pemain berumur 36 tahun tersebut masih melebar ke sisi kiri gawang Shahar Ginanjar.

Selanjutnya, kedua kesebelasan tidak dapat mencetak gol hingga menit-menit akhir babak pertama berakhir. Skor 0-0 menutup jalannya laga babak pertama.

Susunan Pemain:

Persipura Jayapura (4-4-2): Ferdiansyah; Beroperay, Bio Paulin, Dominggus Fakdawer, Yustinus Pae; Izaac Wanggai, Lim Jun-sik, Ian Louis Kabes, Imanuel Wanggai; Christian Sibi/Lancine Kone (33'), Ronald Sesmot/Ricky Kayame (33').

Mitra Kukar (4-5-1): Shahar Ginanjar; Michael Orah, Yanto Basna, Arthur Cunna, Abdul Gamal; Defri Rizky, Rizky Pellu, Hendra Ridwan; Rodrigo Dos Santos, David Maulana; Dinana Javier.

Video Populer

Foto Populer