Sukses


Persipura Belum Memutuskan Tampil di Piala Gubernur Kaltim

Bola.com, Jayapura - Manajemen Persipura Jayapura segera menggelar rapat guna membahas dan memutuskan apakah akan turun dalam turnamen Piala Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) yang rencananya akan dihelat pada akhir Januari 2016. Tim Mutiara Hitam sejatinya masih gamang ikut ambil bagian di turnamen tersebut.

Mereka sejatinya lebih ingin tampil di kompetisi Indonesia Super League 2016 yang digelar PT Liga Indonesia. Sayangnya, kejelasan pelaksanaan kompetisi kasta elite itu masih gelap karena tensi konflik PSSI dengan Menpora, Imam Nahrawi, masih memanas.

"Belum tahu apakah Persipura ikut atau tidak di Piala Gubernur Kaltim karena belum ada putusan. Dalam waktu dekat mungkin akan dibahas dirapat pengurus," kata Bento Madubun, juru bicara tim Persipura Jayapura seperti dilansir Antara.

Turnamen Piala Gubernur Kaltim digelar guna menyambut HUT terbentuknya provinsi tersebut yang direncanakan akan diikuti oleh 12  tim peserta Liga Super Indonesia. Di antaranya, tim Persipura Jayapura, Pusamania Borneo FC (PBFC),  Mitra Kukar, Persiba Balikpapan, Bali United, Arema Malang, Persija  Jakarta, Persib Bandung, Persebaya Surabaya, PSM Makassar dan Tim Sepak  Bola PON Kaltim.

Turnamen itu akan memperebutkan Piala Gubernur Kaltim, Awang Faroek Ishak, tanpa menggunakan dana APBD karena akan disponsori oleh pihak  ketiga yang ada di provinsi tersebut. "Kami berharap turnamen ini bisa mengisi kekosongan kompetisi. Klub harus tetap punya kegiatan," tutur Yunus Nusi, Ketua Asosiasi Provinsi PSSI Kaltim ke bola.com pada pengujung tahun 2015 lalu.

Berkaitan dengan Persipura Jayapura, manajemen klub telah membubarkan tim pasca Tim Mutiara Hitam gagal melaju ke babak semifinal Piala Jenderal Sudirman. Hanya saja jika memang berniat ambil bagian di Piala Gubernur Kaltim, mereka bisa dengan mudah mengumpulkan pemain. Mayoritas pemain Persipura tinggal di Jayapura. Hanya pemain-pemain asing saja yang ada di luar pulau.

Pelatih Persipura, Oswaldo Lessa, masih berada di Jayapura. Ia masih menunggu kejelasan pelaksanaan ISL 2016 serta turnamen-turnamen lainnya.

Video Populer

Foto Populer