Sukses


Timnas Ikut Piala AFF, TSC Berakhir Januari atau Februari 2017

Bola.com, Jakarta - Seiring pencabutan pembekuan PSSI oleh FIFA dipastikan Timnas Indonesia bakal berlaga di Piala AFF 2016. Konsekuensinya, PT Gelora Trisula Semesta (GTS) bakal menyesuaikan jadwal Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 A presented by IM3 Ooredoo.

Kompetisi kasta elite yang awalnya diset GTS sebagai administrator berakhir pada medio Desember 2015, kemungkinan akan bergeser menjadi bulan Januari atau Februari 2017. Perubahan jadwal ini dilakukan karena GTS tak ingin Timnas Indonesia melakukan persiapan alakadarnya.

"Setidaknya mulai bulan Oktober agenda pertandingan kompetisi dihentikan sementara untuk memudahkan pelatih timnas terpilih menjalankan pelatnas buat keperluan Piala AFF 2016. Paling tidak dua bulan program pelatnas tidak boleh terganggu agenda apa-apa, sehingga bisa fokus menghadapi persaingan elite ASEAN," tutur Joko Driyono, Direktur Utama PT GTS saat dijumpai bola.com baru-baru ini.

GTS tidak ingin kejadian pada Piala AFF 2014 kembali terulang, di mana gara-gara agenda kompetisi Indonesia Super League dipaksa diselenggarakan hingga akhir Desember. Imbasnya langsung terasa di Timnas Indonesia.

Alfred Riedl, yang kala itu jadi pelatih Tim Garuda hanya punya waktu kurang dari sepekan mempersiapkan tim. Pemain yang terpilih membela Timnas Indonesia terlihat kehabisan bensin saat mengarungi laga-laga penyisihan Piala AFF 2014 yang dihelat di Vietnam.

Kala itu PSSI menggunakan sistem pelatnas putus-sambung, saat ISL berjalan. Sayang pola yang sejatinya dipakai dibanyak negara tidak berjalan mulus. 

"Menghadapi Piala AFF 2016 situasinya tidak normal. Lebih dari setahun Timnas Indonesia tidak melakukan pertandingan internasional. Hal ini menjadi perhatian kami pihak penyelenggara kompetisi independen. Soal opsi pergeseran jadwal kompetisi masih perlu dibicarakan lebih serius ke klub-klub dan juga pihak sponsor serta pemegang hak siar," ungkap Joko Driyono.

Pihak GTS sampai saat ini belum merumuskan pergeseran jadwal kompetisi karena memang PSSI belum secara resmi mengumumkan siapa sosok yang akan menukangi Timnas Indonesia. 

Saat ini ada dua figur yang menjadi nomine nakhoda Tim Merah-Putih yang dimunculkan oleh PSSI, yakni Rahmad Darmawan dan Nilmaizar. Namun, dua nama tersebut bisa berubah, mengingat peta politik di jajaran elite PSSI sedang memanas.

Hal ini terjadi seiring mencuatnya permintaan Kongres Luar Biasa PSSI oleh klub dan asosiasi provinsi PSSI yang berpayung pada gerakan Kelompok 85. Mereka menghendaki perubahan komposisi jajaran pengurus teras di organisasi tertinggi sepak bola Tanah Air.

Di mana sosok Presiden PSSI, La Nyalla Mattalitti, yang sedang sibuk mengurusi kasus korupsi dana hibah Kadin Jawa Timur, digantikan figur lain sebagai bagian dari reformasi di federasi.

Kelompok 85 memunculkan nama Alfred Riedl sebagai kandidat pelatih Timnas Indonesia di Piala AFF 2016 nanti.

Piala AFF 2016 sendiri bakal dihelat pada 19 November–17 December. Fase penyisihan digelar di Myanmar dan Filipina.

 

 

 

Video Populer

Foto Populer