Sukses


Balik ke Persib, Keluarga Djanur Terima Risiko Dihujat Bobotoh

Bola.com, Bandung - Pada Rabu (29/6/2016) ini Djadjang Nurdjaman kembali dipercaya menjadi arsitek Persib Bandung. Pelatih yang biasa disapa Djanur ini mengakui tugasnya cukup berat karena harus mengatasi keterpurukan Maung Bandung yang kini berada di peringkat 12 klasemen sementara turnamen Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo.

Meski demikian, Djanur mengaku siap mengemban tugas tersebut. Terlebih, keluarga besarnya sangat mendukung ketika ia ditunjuk kembali menjadi pelatih Persib.

Menurutnya, keluarga terutama istri dan anak-anaknya, sangat antusias memberi dukungan agar Djanur mampu melewati tantangan ini dengan baik.

"Ya, keluarga sangat mendukung sekali. Mereka, terutama istri dan anak-anak girang karena mereka lebih senang saya di Bandung saja, daripada jauh-jauh ke Amerika katanya," ucap Djanur kepada Bola.com.

Di sisi lain, Djanur rela batal menimba ilmu kepelatihan di DC United, Amerika Serikat, karena ia masih bagian dari Persib yang tentunya harus siap jika diminta apapun oleh manajemen Persib.

"Sebenarnya pengurusan visa sudah hampir rampung, tapi tidak apa-apa, saya harus siap kembali ke Persib," katanya lagi.

Disinggung soal tekanan bobotoh yang begitu tinggi, Djanur menilai wajar. Ia sudah hafal betul bahwa ekspektasi bobotoh dari tahun ke tahun selalu ingin berprestasi. Tidak hanya itu, keluarganya pun sudah tahu risiko yang akan didapat, salah satunya dihujat bobotoh.

"Saya pikir wajar saja para bobotoh berharap besar agar Persib berprestasi kembali dan kalau melihat secara materi pemain saat ini, saya yakin bisa sekali (berprestasi), tinggal bagaimana saya menerapkan strategi," ujarnya.

Bahkan, lanjut Djanur, skuat Pangeran Biru saat ini justru sangat banyak, yakni 28 pemain. "Saya pribadi cukup 23-24 pemain. Materi pemain sekarang terlalu banyak. Tapi saya tidak akan mencoret, apalagi menambah pemain dulu. Lihat perkembangan saja, walau selama ini saya diberi kebebasan oleh manajemen Persib," ucap Djanur.

 

Video Populer

Foto Populer