Sukses


Bhayangkara Surabaya Kontrak Alfin Tuasalamony hingga 2017

Bola.com, Surabaya - Pemain anyar Bhayangkara Surabaya United Alfin Tuasalamony akhirnya bisa bernapas lega. Ini setelah Eks pemain Persija yang sempat dikabarkan tidak didaftarkan ke operator Torabika Soccer Championship 2016 presented by IM3 Ooredoo itu dipastikan masuk dalam daftar nama pemain yang disetor ke PT Gelora Trisula Semesta.

Sekretaris tim Bhayangkara SU Rahmad Sumanjaya yang mengungkap bahwa Alfin masuk dalam proyeksi tim di putaran kedua TSC 2016. Ini berbeda dengan apa yang ia lontarkan sehari sebelumnya. “Dari awal kami memang berniat mendaftarkan Alfin, ada atau tidak ada Faisal Rizal Samberbory,” ucap Rahmad.

 

Alfin sempat dibuat cemas oleh kabar yang menyebutkan dirinya tidak termasuk pemain yang didaftarkan. Sebagai catatan, Rahmad sempat menyebutkan, nama Alfin tidak didaftarkan karena over kuota dengan masuknya Faisal. Tapi setelah ada pengurangan skuat dengan dialihkannya Justin Steven ke Bhayangkara SU U-21, stok pemain masih mencukupi.

“Kami hitung lagi ternyata kuotanya masih 28 pemain, itu sudah termasuk Alfin. Ini karena ada pemain yang keluar dan dialihkan ke tim U-21,” terang Rahmad.

Bahkan setelah bertemu langsung dengan Rahmad, Kamis (25/8/2016) sore, ia mendapat tawaran kontrak sampai akhir 2017. Keruan saja, Alfin pun senang bukan kepalang. Ia pun mengaku akan memberikan yang terbaik jika sudah sembuh dari operasi pengambilan besi penyambung tulang di kaki kanannya.

Alfin memang tidak akan bisa langsung tampil bersama Bhayangkara SU. Sesuai estimasi yang diberikan dokter tim, proses penyembuhan pasca operasi itu memakan waktu sekitar enam sampai tujuh minggu. Maka itulah ia dipastikan absen pada awal-awal laga putaran kedua TSC 2016.

Rencananya pada Jumat (26/8/2016) Alfin akan naik meja operasi. “Saya minta doa dari semua teman, sahabat dan orang-orang terdekat saya supaya semua berjalan lancar, dan bisa segera kembali bermain normal seperti sebelum mengalami patah kaki,” katanya.

Seperti diketahui, Alfin absen cukup lama dari sepak bola nasional akibat kakinya tertabrak mobil ketika ia duduk di tepi trotoar di Jakarta. Ia harus menjalani terapi penyembuhan di Ambon sebelum akhirnya ia dihubungi Yeyen Tumena agar merapat ke Bhayangkara SU.

Video Populer

Foto Populer