Sukses


Arema Terancam Tanpa Cristian Gonzales di Bali Island Cup

Bola.com, Malang - Kekuatan Arema FC sepertinya tidak akan maksimal dalam ajang Bali Island Cup (BIC) 2017. Sebab, striker utama mereka, Cristian Gonzales, baru bisa kembali dari liburannya di Eropa pada 16 Januari 2017. Padahal, Bali Island Cup bakal diputar mulai 15 Januari 2016.

Praktis, striker berjulukan El Loco itu besar kemungkinan absen karena dia baru mendarat di Malang kemungkinan pada 18 Januari 2017. Sebuah kehilangan besar tentunya bagi tim Singo Edan lantaran Cristian Gonzales merupakan tumpuan untuk membobol gawang lawan. Pada Bali Island Cup tahun lalu, Gonzales juga meraih titel top scorer.

"Sekarang kami masih di Eropa untuk liburan sekaligus bertemu dengan keluarga dan anak (Amanda Gonzales). Rencana awal kembali ke Indonesia akhir Januari. Tapi, sudah dimajukan menjadi pertengahan bulan. Mau maju lagi, sulit, karena terkendala tiket pesawat," kata istri sekaligus manajer Gonzales, Eva Gonzales.

Selama di Eropa, Gonzales juga tidak mendapatkan informasi langsung dari manajemen tim baik terkait perpanjangan kontrak maupun agenda latihan. Dia hanya dihubungi pelatih baru Aji Santoso yang memberikan informasi bila dia dipertahankan untuk musim depan.

Justru informasi terkait update tim dan yang mengingatkan El Loco untuk segera kembali adalah Aremania. "Kami dekat dengan Aremania. Mereka yang terus mengingatkan untuk segera kembali," lanjut Eva.

Gonzales dan keluarganya berangkat ke Eropa pada 21 Desember 2016. Dia sudah merencanakan jauh-jauh hari liburan itu. Waktu itu Arema belum mengumumkan kapan rencana berlatih kembali. Begitu juga agenda turnamen pra musim juga belum jelas.

Saat memajukan jadwal untuk kembali ke Indonesia, Gonzales juga harus rela membeli tiket yang harganya masih tinggi dari Amsterdam, Belanda.

Jika memang tidak bisa ikut Bali Island Cup, Cristian Gonzales akan bersiap untuk Piala Presiden yang rencananya diputar mulai Februari mendatang.

 

Video Populer

Foto Populer