Sukses


Bursa Transfer Pemain ISL per 13 Januari 2017

Bola.com, Jakarta - Klub peserta Indonesia Super League (ISL) 2017 semakin aktif dalam melakukan perburuan pemain di bursa transfer walau kompetisi resmi baru akan bergulir pada Maret mendatang. Yang paling gres, Bali United secara resmi mengumumkan telah merekrut bintang Timnas Indonesia, Irfan Bachdim.

Pemain berdarah Belanda itu dikontrak selama satu tahun oleh tim berjuluk Serdadu Tridatu. Irfan menjadi pemain anyar keenam Bali United setelah I Made Wardana (Arema FC), I Ngurah Wahyu Trisnajaya (Sriwijaya FC), Dias Angga, Taufiq, dan Yandi Sofyan Munawar (Persib).

Selain Bali United, klub asal Jawa Timur, Bhayangkara FC juga cukup agresif dalam mendatangkan pemain baru. Bedanya, tim yang diarsiteki Simon McMenemy itu mendatangkan pemain yang dari klub lain yang sedang dalam proses masuk polisi. Setidaknya ada enam pemain muda yang didatangkan manajemen Bhayangkara FC dengan menggunakan kebijakan tersebut.

Sedangkan klub ibukota, Persija Jakarta sejauh ini baru memastikan dua muka baru, yakni Jefri Kurniawan dan Sandi Darman Sute. Kedua pemain ini sudah menjalin kesepakatan lisan dan tinggal melakukan tanda tangan kontrak untuk memperkuat Persija yang akan diarsiteki pelatih asal Brasil, Stefano Cugurra Teco pada musim depan.

Sementara itu, dari lima klub yang finis di posisi lima besar klasemen akhir Torabika Soccer Championship 2016 presented by IM3 Ooredoo, Persib menjadi klub yang cukup aktif di bursa transfer. Sejauh ini, Maung Bandung sudah mendapatkan tiga pemain yaitu Wildansyah, Shohei Matsunaga dan Dedi Kusnandar.

Belum agresifnya klub-klub berburu pemain di bursa transfer juga bisa dimaklumi. Hal ini lantaran 18 klub peserta ISL 2017 masih menunggu kepastian regulasi menyangkut jumlah pemain asing dan batasan usia pemain yang akan diberlakukan musim depan. Kepastian mengenai regulasi ini baru akan diketahui pada pekan ketiga Januari 2017.

 

2 dari 3 halaman

Bursa Transfer ISL 2017

Persipura Jayapura

Masuk: -

Arema FC

Masuk: Adam Alis

Madura United

Masuk: Luis Junior, Fandi Eko Utomo

Sriwijaya FC

Masuk: -

Persib Bandung

Masuk: Wildansyah, Shohei Matsunaga, Dedi Kusnandar

PSM Makassar

Masuk: Zulkifli Syukur, Muhammad Arfan, Khalik

Bhayangkara FC

Masuk: Awan Setho Raharjo, Rully Desrian, Maldini Pali, Muchlis Hadi Ning Syaifulloh, Dinan Javier, Dendy Sulistyawan

Semen Padang

Masuk: -

Pusamania Borneo FC

Masuk: Okto Maniani, Febri Hamzah, Faturahman, Patrich Wanggai, Ade Jantra, Asri Akbar, Abdul Aziz

 

3 dari 3 halaman

Bursa Transfer ISL 2017

Mitra Kukar

Masuk: Oh In-kyun

Perseru Serui

Masuk: -

Bali United

Masuk: I Made Wardana, I Ngurah Wahyu Trisnajaya, Dias Angga, Taufiq, Irfan Bachdim, Yandi Sofyan Munawar

Persiba Balikpapan

Masuk: Marlon da Silva

Persija Jakarta

Masuk: Jefri Kurniawan, Sandi Sute

Persela Lamongan

Masuk: -

Barito Putera

Masuk: Matias Cordoba

Persegres GU

Masuk: -

PS TNI

Masuk: -

Video Populer

Foto Populer