Sukses


Reaksi Fachri Husaini saat Dikabarkan Jadi Pelatih Timnas U-16

Bola.com, Jakarta - Seperti disampaikan Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi, kepada para wartawan di Jakarta, Kamis (19/1/2017), PSSI sudah memilih Indra Sjafri sebagai pelatih Timnas U-19 dan Fachri Husaini menduduki jabatan nahkoda Timnas U-16. Indra Sjafri dan Fachri Husaini mengungguli calon lainnya, yakni Wolfgang Pikal dan Rudy Eka Priyambada.

Ketika dikonformasi Bola.com pada Kamis petang WIB, Fachri Husaini mengaku belum mendapatkan informasi perihal penunjukkan dirinya sebagai pelatih Timnas U-16 dari PSSI.

"Belum, hingga sekarang belum ada telepon atau komunikasi dari PSSI ke saya. Saya mendengar keputusan ini dari rekan-rekan media," kata Fachri.

Saat dikonfirmasi, Fachri baru saja menyelesaikan rapat di perusahaan tempatnya mengabdi selama ini, PT Pupuk Kaltim. "Saya di Bontang dan belum ke Jakarta lagi. Terakhir saya bicara dengan PSSI saat Kongres PSSI di Bandung (8/1/2017)," ujarnya.

Fachri mengungkapkan ia baru resmi mengetahui pencalonan dirinya sebagai pelatih Timnas U-16 saat di Kongres Tahunan PSSI itu, kendati namanya sudah disebut-sebut sebagai kandidat pelatih timnas usia muda sebelum kongres berlangsung.

"PSSI baru resmi bicara dengan saya di sela-sela kongres, yang dipertegas dengan pernyataan Ketum PSSI, yang menyebut saya jadi kandidat pelatih timnas U-16. Sebelumnya tidak ada komunikasi," tuturnya.

Itulah mengapa ia sempat kaget. Namun, ketika Kamis ini, PSSI memutuskan memilihnya, pelatih 51 tahun itu mengaku sudah siap mengemban tugas yang diberikan kepadanya. 

Kini ia menanti PSSI menghubunginya untuk menuntaskan beberapa hal, termasuk perihal durasi kontrak hingga turunnya SK dari PSSI terkait penunjukkan dirinya sebagai pelatih kepala timnas U-16.

"Saya sudah menyiapkan program-program, termasuk persiapan untuk Piala AFF U-16 di Thailand mendatang. Jadi ketika PSSI secara resmi menugasi saya, saya bisa langsung bergerak," kata Fachri Husaini

 

Video Populer

Foto Populer