Sukses


PSM Pesta Gol Lagi, Robert Alberts Puji Hamka Hamzah

Bola.com, Makassar - PSM Makassar kembali mencetak kemenangan besar saat laga uji coba. Setelah mengalahkan Mitra Badung 8-0, skuat Robert Alberts tampil impresif saat melibas Bali All Star 7-1 di Stadion Gelora Samudera Badung, Senin (30/1/2017) petang.

Menarik pada pertandingan itu, Robert terlihat mulai melakukan antisipasi aturan wajib starter tiga pemain U-23 sesuai regulasi Piala Presiden 2017 dan Liga 1.

Pada babak pertama menghadapi Bali Star yang diperkuat Emile Mbamba, Marwan Sayedeh, Gangga Mudana dan Amedeus Suropati, Robert memainkan Wasyiat Hasbullah, Arfan, dan Ridwan Tawainella yang bersatus pemain U-23.

Ketiganya tampil apik bersama pemain senior seperti Titus Bonai, Raphael Maitimo, Hamka Hamzah, Steven Paulle, dan Rasyid Bakri. Hasilnya PSM unggul 4-0 lewat gol Tibo, Gozali Siregar, Maitimo (2 gol).

Pada babak kedua, Robert yang mengganti seluruh pemain, hanya memainkan dua pemain U-23 yakni Reva Adi Utama dan Andri Faizal. Meski begitu, dua pemain U-23 ini malah menyumbang gol buat PSM. Masing-masing Reva (satu gol) dan Andri (2). Sementara gol balasan Bali All Star dicetak Sayedeh.

Berdasarkan penampilan tim, bisa jadi formasi babak pertama jadi starter PSM pada kompetisi nanti. Tapi Robert enggan berkomentar soal formasi timnya.

Pelatih asal Belanda ini justru memuji penampilan duet lini belakang Juku Eja, Hamka-Steven. "Saya senang dengan penampilan Hamka-Steven. Keduanya tampil prima pada ujicoba tadi," tutur Robert.

Di lain pihak, Robert Alberts menilai para pemainnya terlihat menikmati ujicoba melawan Bali All Star. "Bagi saya, kemenangan dalam ujicoba bukan yang utama. Saya berharap kekompakan dan atmosfer positif tetap terjaga," kata Robert.

Video Populer

Foto Populer