Sukses


PSM Bakal Lebih Agresif saat Tantang Persela

Bola.com, Makassar - Pelatih PSM Makassar, Robert Alberts, bakal melakukan rotasi pemain saat PSM menghadapi Persela Lamongan pada laga kedua Grup 3 Piala Presiden 2017 di Stadion Si Jalak Harupat, Minggu (12/2/2017).

Dari komposisi pemain yang disiapkan Robert, PSM bakal tampil agresif untuk memburu gol ke gawang Persela. Pada pertandingan nanti, Robert akan memainkan Rahmat Syamsuddin, Ferdinand Sinaga, Rizky Pellu, Arthur Irawan, dan Zulkifli Syukur. Kelima pemain ini tidak tampil saat PSM dikalahkan Persib Bandung 0-1, Senin (6/2/2017).

Tidak hanya melakukan rotasi pemain, Robert kemungkinan besar juga melakukan perubahan pola permainan. Dari 4-2-3-1 ke 4-4-2 yang lebih memaksimalkan permainan dari sisi sayap.

Sorotan utama ditujukan pada dua pemain, Pouya Hosseini dan Arthur Irawan. Keduanya wajib tampil maksimal untuk mendapatkan kontrak dari manajemen PSM.

Pouya misalnya, striker asal Iran ini bakal berduet dengan Ferdinand di lini depan. Keduanya bakal ditopang oleh Rahmat Syamsuddin (kiri) dan Gozali Siregar atau Ridwan Tawainella (kanan) yang beroperasi dari sisi sayap, sementara Rizky Pellu jadi penyeimbang tim.

Sebagai pendamping Pellu, Robert masih menunggu perkembangan terakhir Asnawi Mangkualam, Rasyid Bakri, Wiljan Pluim, Raphael Maitimo, dan M, Arfan. Empat nama terakhir sudah tampil melawan Persib. "Kami lihat perkembangannya. Nanti, sehari sebelum berangkat ke Bandung baru saya umumkan siapa saja yang berangkat," kata Robert.

PSM akan bertolak ke Bandung, Sabtu (11/2/2017). Robert mengungkapkan meski sudah sepakat soal nilai kontrak, dirinya ingin melihat penampilan Arthur dalam pertandingan resmi. Menghadapi Persela, Arthur akan bermain sebagai bek kiri.

Arthur menegaskan siap tampil optimal melawan Persela. "Saya ingin berbaju PSM di Liga 1 nanti. Saat ini, saya fokus dulu menghadapi Persela," ungkap Arthur yang akan mengenakan jersey bernomor punggung 7 pada pertandingan nanti.

 

Video Populer

Foto Populer