Sukses


Esteban Vizcarra Tak Punya Target Khusus Mencetak Gol

Bola.com, Malang - Sebagai pemain sayap, Esteban Vizcarra termasuk dalam daftar pemain yang subur. Dalam jang Liga 1, dia sudah membuka keran golnya untuk Arema FC saat menekuk Bhayangkara FC di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang Minggu (23/4/2017).

Pemain asal Argentina itu menyumbangkan sebuah gol memanfaatkan tendangan penjuru. Namun, Vizcarra mengakui tahun ini tidak mematok target jumlah gol secara khusus. Dia tidak ingin mengutamakan target pribadi.

”Bicara soal gol saya tidak punya target. Kalau ada kesempatan untuk cetak akan saya lakukan. Tapi ada yang lebih penting dari itu. Memberikan kontribusi kepada tim sesuai tugas saya,” kata pemain 31 tahun.

Bagi mantan pemain Pelita Jaya dan Semen Padang itu, menjadi juara adalah keinginan yang utama. Karena dia ingin merasakan kembali gelar juara dalam kompetisi resmi. Pada musim 2012, Vizcarra merasakan juara IPL bersama Semen Padang.

Namun gelar itu terasa kurang meriah karena adanya dualisme kompetisi IPL dan ISL. Waktu itu IPL diikuti sejumlah klub baru. Mayoritas klub besar masih bertahan di ISL. Sehingga tantangan lebih besar baru dirasakan Vizcarra untuk membawa Arema juara di Liga 1. ”Target saya dan teman-teman tentu ingin bawa Arema juara di kompetisi resmi,” tandasnya.

Sejak gabung dengan tim Singo Edan, sebenarnya pemain yang sedang dalam proses naturalisasi jadi warga negara Indonesia itu sudah merasakan berbagai juara.

Namun trofi yang dimenangi sementara baru sebatas turnamen. Seperti Bali Islanc Cup, Trofeo Persija, Bhayangkara Cup dan Piala Presiden. Semua prestasi itu dianggapnya sebagai pemanasan sebelum mengangkat trofi Liga 1 tahun ini.

Perlu diketahui, musim ini Vizcarra sempat melakukan negosiasi cukup alot dengan manajemen Arema. Hal yang sama juga terjadi rekan dekatnya, Cristian Gonzales. Tapi akhirnya mereka sepakat untuk bertahan satu musim kedepan.

 

Video Populer

Foto Populer