Sukses


Persis Kirim Dukungan untuk Striker Timnas U-19 di Prancis

Bola.com, Solo - Timnas Indonesia U-19 akan mengikuti Turnamen Toulon di Prancis, 29 Mei-10 Juni 2017. Skuat Garuda Jaya akan menghadapi Brasil U-20, Rep Ceko U-20, dan Skotlandia U-29 di Grup C. Sebanyak 22 pemain diboyong pelatih Indra Sjafri ke Negeri Mode itu, termasuk striker Persis Solo, Adha Nurrokhim.

Dukungan pun mengalir dari berbagai pihak mulai manajemen tim Laskar Sambernyawa hingga pelatih Widyantoro kepada penyerang muda Persis itu.

"Semoga Adha dapat memberikan kontribusi maksimal saat mengikuti turnamen. Kami terus memantau perkembangan dirinya saat berlatih bersama timnas dan terus menunjukkan perkembangan positif," kata Sekjen PT Persis Solo Saestu selaku pengelola klub, Langgeng Jatmiko, Minggu (28/5/2017).

Hal senada diungkapkan Widyantoro yang berharap Adha Nur mampu mengambil satu tempat di skuat inti. Dirinya juga berpesan untuk pemain berusia 18 tahun itu agar selalu disiplin dan berlatih keras serta menjaga kondisi fisik.

"Ini jadi kebanggaan untuk Persis. Saya hanya berpesan untuk selalu disiplin dan rendah hati," ujar pelatih yang akrab disapa Wiwid itu.

Adhanur tahun lalu tampil cemerlang saat membela Persis Junior. Sebagai ujung tombak andalan, dia mampu mencetak 16 gol dari tujuh penampilan bersama Laskar Sambernyawa muda hingga membawa tim junior sebagai runner-up Jawa Tengah. Jumlah itu belum termasuk saat memperkuat PSB Bogor Jr di fase berikutnya, seiring kegagalan Persis menjuarai tingkat Jateng.

Performa apik itulah yang membuat tim senior melirik striker kelahiran Solo, 3 April 1999 itu, untuk masuk ke Persis. Meski hanya berstatus magang, Adhanur beberapa kali mendapat kesempatan turun saat uji coba.

"Setelah kembali dari Timnas Indonesia U-19, saya ingin memaksimalkan performa Adha Nur untuk untuk mendongkrak permainan Persis terutama di lini depan," ucap Widyantoro.

 

Video Populer

Foto Populer