Sukses


Mengalahkan PSM Jadi Tantangan buat Kim Jeffrey Kurniawan

Bola.com, Bandung - Persib Bandung langsung dihadapkan pada jadwal berat begitu libur Lebaran berakhir. Tim Maung Bandung akan menjamu tim pemuncak klasemen sementara, PSM Makassar, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Gedebage, Bandung, Rabu (5/7/2017).

Untuk menghadapi PSM, Persib punya waktu persiapan sekitar empat hari, mulai Jumat (30/6/2017).

Dipastikan pertandingan nanti berjalan seru karena Persib tidak ingin malu di depan pendukung sendiri sementara PSM juga ingin mempertahankan posisi di puncak.

Gelandang Persib, Kim Jeffrey Kurniawan, mengakui duel kontra PSM tidak akan mudah buatnya dan rekan satu tim. Namun, mengalahkan PSM justru jadi tantangan tersendiri buatnya.

"Mereka kan ada tim bagus dan ada di papas atas," kata Kim seperti dikutip dari situs resmi klub.

"Itulah mengapa saat libur kami harus bisa menjaga stabilitas kebugaran fisik," lanjutnya.

Hingga pekan ke-11 Liga 1 2017, Persib ada di urutan ke-12 dengan poin 16 atau berselisih tujuh poin dengan PSM. Kemenangan atas PSM bisa mendongkrak posisi Persib.

Di sisi lain, meski tidak akan didampingi pelatih kepala Djadjang Nurjaman yang masih menjalani umrah, Kim Jeffrey Kurniawan optimistis Persib bisa menundukkan PSM.

"Kami harus yakin bisa menang melawan PSM. Saya juga yakin dengan kerja keras kami pasti bisa. Semua pasti berdoa, berusaha, dan mendukung Persib untuk menang," ujarnya.

 

Video Populer

Foto Populer