Sukses


Ini Janji Saddil Ramdani untuk Timnas Indonesia U-19

Bola.com, Jakarta - Gelandang Persela Lamongan, Saddil Ramdani, berjanji akan menunjukkan penampilan gemilang saat membela Timnas Indonesia U-19. Sang pemain mengaku siap menjalani segala tuntutan yang diberikan oleh Indra Sjafri selaku pelatih.

Timnas Indonesia U-19 sedang menjalani pemusatan latihan di Karawaci, Tangerang. Indra Sjafri mengumpulkan ke-23 nama untuk mengikuti turnamen Piala AFF U-19 yang dihelat di Myanmar pada 4-17 September 2017.

Pasukan Indra Sjafri bergabung dengan Myanmar, Vietnam, Brunei Darussalam, dan Filipina di grup B Piala AFF. Adapun Thailand, Timor Leste, Malaysia, Singapura, Kamboja, dan Laos menghuni grup A.

Nama Saddil Ramdani masuk ke dalam skuat meski baru membela timnas Indonesia U-22 di Sea Games 2017. Namun, sang pemain mengaku tidak mengalami masalah dengan hal tersebut kendati minim waktu memulihkan kondisi kebugaran.

"Saya insya Allah berada dalam kondisi fit dan siap menjawab panggilan dari timnas. Tidak ada persiapan khusus untuk membela timnas nanti. Namun, saya akan selalu siap dengan segala instruksi yang diberikan pelatih dan mencoba tampil maksimal," kata Saddil di Bandara Internasional Soekarno Hatta, Rabu (30/8/2017).

Meski hanya meraih medali perunggu, Saddil Ramdani senang bisa membela timnas Indonesia U-22. Gelandang 18 tahun tersebut menegaskan akan belajar dari pengalaman agar kemampuannya semakin meningkat.

"Saya mendapat banyak pengalaman berharga setelah mengikuti SEA Games tahun ini. Saya berharap bisa menunjukkan performa yang lebih baik lagi ke depannya," kata Saddil.

Evan Dimas dan kawan-kawan gagal meraih medali emas SEA Games 2017 setelah takluk 0-1 dari tuan rumah Malaysia, di Stadion Shah Alam, Sabtu (26/8/2017).

Akan tetapi, Indonesia tidak pulang dengan tangan hampa. Mereka meraih medali perunggu setelah menaklukkan Myanmar 3-1, di Stadion Selayang, Selangor, tiga hari berselang.

 

Video Populer

Foto Populer