Sukses


Arema Cukur Mitra Kukar di Aji Imbut

Bola.com, Tenggarong - Mitra Kukar dipermalukan di kandang sendiri. Bertindak sebagai tuan rumah, Mitra Kukar takluk 0-3 dari Arema FC pada pekan ke-25 Liga 1 2017 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Rabu (20/9/2017).

Arema yang berstatus sebagai tim tamu unggul lebih dahulu 1-0 pada menit ke-17. Gol Tim Singo Edan dicetak bek kiri, Ahmad Alfarizi.

Memasuki babak kedua, Hendro Siswanto menjadi aktor yang memaksa kiper Mitra Kukar, Ravi Murdianto, memungut bola dari gawangnya pada menit ke-55. Gol itu membuat Arema unggul 2-0 atas Mitra Kukar.

Empat menit pascagol tersebut, Arema memperbesar skor menjadi 3-0. Kali ini, pemain impor asal Turkmenistan Ahmet Atayew membobol gawang Ravi. Skor 3-0 bertahan hingga laga berakhir.

Kemenangan ini tidak mengubah posisi Arema di klasemen sementara. Tim asuhan Joko Susilo tetap berada di peringkat ketujuh dengan 40 poin atau terpaut dua poin dari Madura United dan Persija Jakarta yang menempati posisi ke-6 serta ke-7 klasemen.

Sementara itu kekalahan dari Arema membuat Mitra Kukar tertahan di peringkat ke-9 dengan 34 poin dari 25 pertandingan. (Doni Andreas Sidabutar)

Susunan pemain
Mitra Kukar (4-3-3): Ravi Murdianto; Wiganda Pradika, Herwin Tri Saputra, Saepuloh Maulana, Syaiful Ramadhan; Mohamed Sissoko, Oh In-kyun, Bayu Pradana; Hendra Bayauw, Marclei Santos, Septian David

Pelatih: Yudi Suryata

Arema FC (4-3-3): Dwi Kuswanto; Marko Kabiay, Arthur Cunha, Syaiful Indra, Alfarizi; Hendro Siswanto, Ahmet Atayew, Ahmad Bustomi; Ferry Aman, Gonzales, Vizcarra

Pelatih: Joko Susilo

Video Populer

Foto Populer