Sukses


Plus Minus Timnas Indonesia di Mata Pelatih Asal Malaysia

Bola.com, Makassar - Raja Isa, mantan pelatih Persipura Jayapura dan PSM Makassar menilai secara umum, Timnas Indonesia sudah tampil baik meski takluk 0-1 dari Suriah U-23 di Stadion Wibawa Mukti Cikarang, Sabtu (18/11/2017).

"Indonesia sudah bagus dalam menyerang via serangan balik. Sayang penyelesaian akhir yang perlu dibenahi," ujar Raja Isa kepada Bola.com.

Pelatih asal Malaysia ini mengungkapkan dengan waktu persiapan yang panjang, kelemahan di lini depan bisa teratasi. Caranya dengan memperbanyak ujicoba dengan tim-tim kelas atas seperti China, Korea Selatan, Jepang, Arab Saudi, Qatar dan Kuwait, atau negara-negara berstatus Asia-Eropa seperti Uzbekhistan.

"Minimal 20 kali uji coba sampai jelang penyelenggaraan Asian Games 2018. Lebih bagus lagi kalau timnas Indonesia membuat turnamen dengan waktu bertanding dua hari sekali untuk mencari formasi terbaik," papar Raja yang tengah berburu lisensi A-Pro AFC ini.

Terkait dengan penampilan Ilija Spasojevic, striker naturalisasi yang pertama kali tampil membela timnas, Raja enggan berkomentar banyak. "Terlalu dini menilai kemampuan Spaso hanya dalam satu partai. Dia harus diberi kesempatan lagi menghadapi dua atau tiga partai melawan tim level atas Asia," tegas Raja.

Mantan pelatih Persipura ini menyoroti organisasi pertahanan yang dinilainya masih lemah. "Terutama dalam melakukan tekanan lawan pada situasi satu lawan satu. Apalagi tiga pemain gelandang serang timnas, Boaz Salossa, Andik Vermansah dan Febri Hariyadi terlihat sedikit kesulitan dalam membantu lini belakang saat lawan menyerang," jelas Raja.

Hal ini terlihat saat Indonesia kehilangan bola dan Suriah melakukan serangan cepat juga variatif. "Meski Indonesia sudah berusaha menutup ruang di tengah, Suriah lebih cerdik memanfaatkan serangan lewat sisi sayap. Gol Suriah tercipta lewat proses itu."

Yang menarik, Raja juga mengusulkan adanya pemamahan budaya sepak bola calon lawan di Asian Games 2018 nanti. "Itulah yang dilakukan Australia saat menjadi juara Asia 2015," ungkap Raja.

Raja pun mengatakan, sebagai tuan rumah Asian Games 2018, Indonesia tetap berpeluang menembus semifinal sesuai target. "Memang butuh kerja keras dan fokus dalam membangun tim. Sebagai pelatih berpengalaman, Luis Milla tentu sudah menyiapkan program buat timnya," kata Raja mengakhiri pembicaraan.

Video Populer

Foto Populer