Sukses


PSIS Antusias Hadapi Jawara Liga 1 di Piala Presiden

Bola.com, Semarang - PSIS Semarang tergabung di Grup E pda ajang Piala Presiden 2018. Skuat Laskar Mahesa Jenar akan menghadapi jawara Liga 1 musim lalu, Bhayangkara FC, Persela Lamongan, dan Arema Malang. Semua pertandingan akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Malang, mulai 20 Januari 2018.

Pelatih PSIS, Subangkit cukup antusias melihat hasil pembagian grup tersebut. Dengan semua peserta merasal dari kontestan Liga 1, akan jadi ajang berharga bagi timnya untuk menempa mental pemain.

''Grup ini bagus mengasah kemampuan dan mental pertanding anak-anak. Sebab di kompetisi nanti mental sangat diperlukan karena kami harus melewati 34 pertandingan yang semuanya bertensi tinggi. Apalagi kami melawan juara Liga 1,'' ungkap Subangkit.

PSIS sendiri sudah dua kali bertemu Arema FC dalam uji coba pramusim. Singo Edan menang dengan skor 5-3 di Stadion Gajayana, dan 1-0 saat di Stadion Moch Soebroto, Magelang.

Meski kalah dari Arema FC, mental pemain Haudi Abdillah dkk. setidaknya meningkat usai menang, 1-0 atas Bali United dalam uji coba di Stadion I Wayan Dipta, Rabu (10/1/2018). Kemenangan itu seakan membuktikan jika PSIS serius menatap kompetisi musim depan.

''Ada banyak hal dan juga pelajaran yang pasti akan kami petik. Turnamen ini sangat penting bagi kami,'' tegas mantan pelatih Mitra Kukar tersebut.

Turnamen ini menjadi edisi ketiga sepanjang penyelenggaraan. Pada edisi sebelumnya, Piala Presiden sudah diselenggarakan tahun 2015 dan 2017. Untuk Piala Presiden 2018, bakal digelar di lima kota yakni Bandung, Malang, Surabaya, Gianyar, dan Tenggarong.

Video Populer

Foto Populer