Sukses


12 Fakta Menarik Manajer Anyar Liverpool, Jurgen Klopp

Bola.com, Liverpool - Setelah gencar diberitakan media-media Inggris dan Jerman, Jurgen Klopp akhirnya resmi duduk di kursi manajer Liverpool. Eks pelatih Borussia Dortmund itu dikabarkan bakal membesut The Reds hingga tiga musim ke depan.

Klopp dikenal sebagai sosok yang ekspresif, tak hanya saat dia masih aktif bermain tapi juga ketika berada di pinggir lapangan sebagai pelatih. Kloppo (panggilan akrabnya) tak malu untuk melompat, berteriak dengan lantang sampai mengejar para pemainnya untuk berselebrasi bersama-sama saat gol tercipta.

Pria Jerman berusia 48 tahun itu juga tak menjaga jarak ketika berhadapan dengan media. Jauh dari komentar klise ala press release, komentar hebat sering terlontar dari mulutnya.

Tak hanya jago berkomentar, dia juga kerap menuai kesuksesan saat membesut Mainz dan Borussia Dortmund. Lantas apa saja fakta menarik dari manajer anyar Liverpool ini? Bola.com coba merangkum 10 fakta menarik Jurgen Klopp.

2 dari 6 halaman

1

1. Klopp meninggalkan Borussia Dortmund dengan catatan pelatih terbaik sepanjang sejarah klub. Dia menyamai prestasi Ottmar Hitzfeld ketika membesut Dortmund di musim 1991 hingga 1997 dengan lima piala. Kloppo meraih dua Bundesliga, satu piala Jerman dan dua Piala Jerman.

2. Pencapaian itu membuat dia didapuk sebagai manajer Jerman terbaik pada 2011 dan 2012. Dia merupakan satu-satunya manajer yang meraih penghargaan itu dua tahun berturut-turut sejak trofi ini diberikan pada 2002.

3 dari 6 halaman

2

3. Semasa masih aktif bermain, Klopp meraih diploma dalam jurusan ilmu olahraga di Universitas Goethe di Frankfurt. Yang unik, thesisnya membahas jalan cepat bukan sepak bola.

4. Pria asal Jerman itu membawa Mainz ke Bundesliga untuk pertama kalinya dalam sejarah klub pada 2004. Mereka kemudian bertahan di kasta teratas tiga musim setelahnya.

4 dari 6 halaman

3

5. Pria berusia 48 tahun itu pernah berhadapan dengan Liverpool. Namun Dortmund takluk 0-4 dalam laga persahabatan di Anfield pada 2014.

6. Klopp dikenal sebagai pelatih yang gemar melakukan selebrasi dengan ekspresif. Dia bahkan pernah mengalami cedera otot lantaran kegirangan merayakan timnya yang mencetak gol.

5 dari 6 halaman

4

7. Klopp didapuk sebagai duta dari pabrikan mobil Jerman, Opel. Menurut catatan perusahaan, dia meningkatkan penjualan mobil sampai 35 persen pasca tampil dalam sebuah iklan.

8. Saat masih kecil, manajer anyar Liverpool itu mendukung VfB Stuttgart karena berasal dari daerah yang sama. Dia punya pemain favorit yakni Karlheinz Forster, pemain yang membawa Jerman Barat juara Piala Dunia dua kali.

9. Saat masih melatih Dortmund, Klopp enam kali bertemu tim Inggris. Dua kali bertemu Arsenal dan sekali kontra Manchester City di Liga Champions. Mereka meraih dua kemenangan dari laga tersebut.  

6 dari 6 halaman

5

10. Kemenangan BVB di Bundesliga musim 2011-2012 dengan 81 poin membuat rekor torehan poin terbanyak pecah. Namun ini kembali dipecahkan oleh Bayern Munchen dengan 91 poin di era Jupp Heynckes.

11. Klopp kerap kali terlihat jalan kaki menuju ke rumah dari stadion Westfalenstadion usai pertandingan. Dia berkata kalau perjalanan itu akan memberikannya waktu untuk bercermin atas apa yang terjadi dalam pertandingan.

12. Dalam sebuah wawancara Jurgen Klopp mengaku sangat buruk ketika menghapal ulang tahun para pemainnya!

Sumber: Liverpool

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Baca Juga: 

BREAKING NEWS: Jurgen Klopp Resmi Latih Liverpool

Pemain Liverpool yang Akan Cocok dengan Jurgen Klopp

Joachim Loew: Jurgen Klopp Bakal Cocok untuk Liverpool

Video Populer

Foto Populer