Sukses


Van Gaal Bakal Dipecat Andai Gagal Bawa MU ke Liga Champions

Bola.com, Manchester - Legenda timnas Belanda, Ronald de Boer, yakin Louis van Gaal akan akan langsung dipecat sebagai manajer Manchester United andai gagal membawa anak asuhnya meraih satu tiket berlaga di Liga Champions musim depan.

Kontrak Van Gaal bersama MU masih menyisakan satu musim lagi atau hingga Juni 2017. Namun, performa Setan Merah yang tak konsisten pada musim ini membuat pelatih asal Belanda itu diprediksikan bakal hengkang lebih cepat dari Old Trafford.

Setelah berhasil memetik kemenangan dalam dua laga terakhir, yakni kontra Derby County (3-1) dan Stoke City (3-0), MU harus puas bermain imbang 1-1 saat melawat ke markas Chelsea di Stamford Bridge, Minggu (7/2/2016) malam WIB. 

The Red Devils unggul lebih dulu berkat gol yang disarangkan Jesse Lingard pada menit ke-61. Akan tetapi, Chelsea berhasil menyamakan angka lewat tembakan Diego Costa menit ke-90+1. 

Hasil imbang ini membuat Manchester United tetap berada di peringkat lima klasemen sementara Premier League dengan mendulang 41 poin. Mereka tertinggal enam poin dari Manchester City yang berada di peringkat empat atau batas terakhir meraih tiket ke Liga Champions. 

Situasi tersebut membuat sejumlah media Inggris mengabarkan jika Jose Mourinho akan segera mengambil alih tugas Van Gaal di Manchester United. Teranyar, jajaran manajemen MU, dilansir BBC telah melakukan negoisasi dengan agen Mourinho, Jorge Mendes.

"Louis menyadari lebih dari siapa pun jika klub dengan status Manchester United minimal harus lolos ke Liga Champions. Jika dia gagal melakukan itu maka Van Gaal sadar itu akan menjadi akhir dari cerita," kata De Boer.

Meski begitu pria yang juga kembaran pelatih Ajax Amsterdam, Frank de Boer, ini optimistis Van Gaal bisa membawa MU mengakhiri musim ini dengan berada di empat besar. Apalagi, pertandingan musim ini masih menyisakan 12 laga lagi.

"Louis di mata saya tetap pelatih top dan dia akan bertahan di Manchester United. Namun semua kritik soal perjalanan MU musim ini pantas dia dapatkan," ungkap De Boer.

"Organisasi MU saat ini telah 100 kali lebih baik ketimbang musim lalu, dan taktik juga berjalan dengan bentuk yang lebih baik sekarang. Namun, permainan mereka masih kurang menghibur khususnya di lini depan," tutur De Boer.

Louis van Gaal akan kembali memimpin Manchester United melawat ke kandang Sunderland di Stadium of Light pada laga pekan ke-26 Premier League, 13 Februari 2016.

Sumber: Mirror

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer