Sukses


Daniel Sturridge Tak Akan Bertahan Lama di Liverpool

Bola.com, Liverpool - Penyerang timnas Inggris, Daniel Sturridge, diyakini tidak akan bertahan lama di Liverpool. Sebab, Sturridge kerap dihantam cedera serta sulit mencapai puncak penampilannya.

Sejak berseragam The Reds pada 2 Januari 2013, pemain 27 tahun tersebut menjadi salah satu pilar penting di lini depan. Pada musim 2012-2013, dia berhasil mencetak 11 gol dari 16 penampilan di seluruh ajang kompetisi.

Sayangnya, badai cedera membuat performa mantan pemain Chelsea ini terganggu. Berdasarkan data yang dirilis Transfermarkt, selama di Liverpool, Sturridge setidaknya absen selama 432 hari karena cedera.

Beberapa cedera yang menghantam Daniel Sturridge adalah pinggul, hamstring, pergelangan kaki, dan pangkal paha. Untuk musim ini saja, dia sempat absen selama 14 hari, karena mengalami cedera pinggul pada 5 Agustus 2016.

Kondisi tersebut membuat karier Sturridge di Liverpool tidak akan berlangsung lama. Apalagi, manajer The Reds, Jurgen Klopp, kini memiliki Roberto Firmino, Philippe Coutinho, dan Sadio Mane untuk menempati pos di lini depan.

Selain itu, dia juga dinilai tidak memiliki kontribusi maksimal buat Liverpool. Sturridge dicap sebagai pemain egois karena jarang membantu timnya dalam bertahan.  

"Sturridge merupakan pemain berkualitas, namun apa yang dia tidak memiliki dan semua tim sukses inginkan, yakni etos kerja. Itu menjelaskan mengapa Manchester City dan Chelsea membiarkan dia pergi, dan kenapa kini dia kesulitan menembus skuat inti Liverpool," ujar legenda Liverpool, Graeme Souness.

"Ada beberapa pelatih bagus di luar sana yang meragukan kemampuannya. Sturridge kini 27 tahun, dan saya yakin dia tidak akan memenuhi potensinya. Dia tidak bisa mempertahankan kondisi fisiknya, karena cedera yang terdokumentasi dengan baik," lanjutnya.

Hingga memasuki pekan ke-11 Premier League musim ini, Daniel Sturridge baru delapan kali membela Liverpool, dengan empat di antaranya sebagai pengganti. Dari delapan laga tersebut, Sturridge belum pernah sekalipun mencetak gol.

Sumber: Mirror

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

 

Video Populer

Foto Populer