Sukses


Claudio Bravo Santai Tanggapi Kritikan di Manchester City

Bola.com, Manchester - Kiper Manchester City, Claudio Bravo, mengaku santai menanggapi sejumlah kritikan yang datang untuknya karena penampilan inkonsisten The Citizens di Premier League 2016-2017.

"Ketika tim Anda menelan hasil buruk, para pengkritik selalu berspekulasi soal berbagai hal tersebut. Mereka mencari-cari kesalahan," kata Bravo.

"Akan tetapi, kami semua di tim tenang dan selalu percaya pada manajer. Kami juga yakin dengan apa yang dikerjakan dan tentunya pada diri sendiri," ujar kiper 33 tahun tersebut.

Claudio Bravo bergabung dengan Manchester City dari Barcelona pada musim panas 2016. Kiper asal Cile itu langsung menempati pos inti dalam skuat City. Bravo tercatat sudah tampil dalam 14 laga Premier League.

Namun, Bravo hanya mencatatkan tiga laga clean sheet dan sudah kebobolan 17 gol. Meski demikian, Bravo tak khawatir karena performa tim sepanjang musim ini akan menjadi tanggung jawab semua orang di klub.

"Seperti biasa, saya tenang menanggapi kritik karena ini merupakan kinerja tim. Ketika ada hal yang tak berjalan semestinya maka menjadi tanggung jawab semua. Kita akan melihat yang terjadi di akhir musim apakah kinerja kami akan terbayar lunas," ujar Bravo.

Manchester City saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara Premier League 2016-2017 dengan raihan 36 poin. Kubu Etihad Stadium tertinggal tujuh angka dari Chelsea di puncak klasemen.

Pada laga selanjutnya, Manchester City akan bertandang ke KCOM Stadium untuk menjajal kekuatan Hull City (26/12/2016). Kemudian, David Silva dan kawan-kawan akan menutup kalender 2016 dalam laga tandang melawan Liverpool di Stadion Anfield (31/12/2016).

Sumber: ESPN

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini:

Video Populer

Foto Populer