Sukses


Eden Hazard Ingin Permalukan Arsenal

London - Winger Chelsea, Eden Hazard, punya motivasi tinggi untuk mempermalukan Arsenal di Piala Liga. Ia optimistis The Blues bisa merealisasikan target tersebut.

Chelsea akan bentrok dengan Arsenal pada leg kedua babak semifinal Piala Liga di Emirates Stadium, Rabu (24/1/2018). Pada leg pertama di Stamford Bridge, kedua tim bermain imbang 0-0.

"Ini semifinal. Kami akan ke sana untuk menang. Jika kami berpikir untuk bertahan melawan Arsenal, maka itu hal yang buruk, karena kami perlu mencetak gol. Kami akan melihat seperti apa tim kami, mungkin manajer bisa mengubah beberapa pemain," kata Hazard seperti dilansir Soccerway.

"Kami perlu menemukan cara untuk menciptakan masalah bagi mereka. Kami akan pergi ke sana untuk memenangkan pertandingan, menciptakan peluang, karena jika kami tidak menciptakan peluang, maka kami tidak bisa mencetak gol. Sesederhana itu."

2 dari 3 halaman

Bakal Sengit

Gelandang Chelsea, Eden Hazard. (AFP/Glyn Kirk)

Laga Chelsea vs Arsenal selalu penuh drama. Hazard pun yakin hal itu akan terulang lagi di Emirates.

"Ya, mungkin akan seru, tapi kita akan lihat. Kami akan pergi ke sana untuk memenangkan pertandingan karena kami ingin memenangkan piala di akhir musim, dan Piala Liga adalah piala yang bagus."

"Pertandingan besar selalu istimewa karena Anda tahu semua orang menonton. Ini semifinal dan fans kami menginginkan Chelsea di final, jadi mereka akan menonton pertandingan. Stadion Emirates bagus dengan banyak penggemar. Itu adalah tipe malam dimana Anda ingin bersinar," Hazard menambahkan.

3 dari 3 halaman

Momentum Bagus

Chelsea dan Arsenal sama-sama dalam momentum bagus. Akhir pekan lalu, The Blues menghancurkan Brighton dengan skor 4-0. Sementara Arsenal pesta gol 4-1 melawan Crystal Palace.

  • Eden Hazard adalah pemain sepak bola Profesional asal Belgia yang sekarang membela Chelsea
    Eden Hazard adalah pemain sepak bola Profesional asal Belgia yang sekarang membela Chelsea
    Eden Hazard adalah pemain sepak bola Profesional asal Belgia yang sekarang membela Chelsea

    Eden Hazard

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues
    Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005

    Chelsea

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Liputan6.com

Video Populer

Foto Populer