Sukses


Marc Marquez Gunakan Sasis 2014 di Sesi Latihan MotoGP Belanda

Bola.com, Assen - Keinginan pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, untuk kembali menggunakan sasis motor 2014 akhirnya terpenuhi. Menjelang seri balap MotoGP Belanda akhir pekan ini, kubu Honda mengonfirmasi Marquez akan memakai sasis tersebut pada sesi latihan di Sirkuit Assen.

Tak seperti musim lalu, ketika Marquez begitu dominan di lintasan balap. Di musim ini, Baby Alien justru kesulitan mengendalikan tunggangan barunya. Tercatat, Marquez sudah terjatuh dari motornya sebanyak tiga kali.

Pertama di GP Argentina, 19 April 2015. Lalu di GP Italia, 31 Mei 2015. Terakhir, di GP Catalunya, 14 Juni 2015.

Akibatnya, Marquez harus rela kehilangan tiga kali kesempatan mendulang angka dan tertahan di peringkat kelima klasemen pebalap dengan koleksi 69 poin. Alias separuh dari total angka yang sudah dimenangi pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi.

Diakui Marquez, rangkaian hasil buruk itu tidak lepas dari kegagalannya memahami setelan motor RC213V-RS 2015 yang dipakainya di musim ini. Diklaim memiliki tenaga mencapai 235 horse power, motor yang mengadopsi mesin 4-Tak DOHC 4 silinder plus pendingin cairan berkapasitas 1.000 cc tersebut rupanya tidak bisa dikendalikan secara sempurna oleh pebalap berkebangsaan Spanyol itu.

Padahal, hingga seri ketujuh di Sirkuit Barcelona dua pekan lalu, Honda sudah memberi tiga setelan motor berbeda kepada Marquez. Namun, hasilnya tetap nihil.

Usai gagal total di GP Catalunya, Marquez menyempatkan diri untuk menguji kembali motor keesokan harinya. Tapi, hujan deras yang mengguyur sirkuit membuat pebalap berusia 22 tahun itu tak bisa mengevaluasi lebih dalam kuda besinya tersebut.

"Saya hanya melakukan uji coba dalam 5-7 putaran karena hujan dan saya tidak bisa mengatakan ini lebih baik atau lebih buruk. Anda harus mencoba dengan ban baru, ban lama, dan dengan uji coba panjang. Tapi, hari ini kami tak mendapatkan kesempatan tersebut," tutur Marc Marquez.

Baca juga:

Duo Yamaha Icip Sasis Baru di Spanyol

Rossi Ungkap Pandangannya Jika Stoner Kembali ke MotoGP

Produsen Ban Sebut MotoGP Catalunya Trek Terburuk Musim ini

Video Populer

Foto Populer