Sukses


Honda Siapkan Tes Privat Buat Marquez dan Pedrosa

Bola.com, Jakarta - Tim pabrikan Honda rupanya belum puas dengan tes resmi MotoGP 2017 yang sudah diikuti Marc Marquez dan Dani Pedrosa. Keduanya dijadwalkan turun di tes privat yang akan dilangsungkan di Sirkuit Jerez, Spanyol, pekan ini.

"Kami belum membuat keputusan final, namun sirkuit tersebut sudah kami sewa," kata Livio Suppo, bos tim Repsol Honda seperti dikutip Autosport.

Tes tersebut dibutuhkan Honda untuk mengetahui kinerja dari mesin dan perangkat elektronik yang akan dipakai Marquez dan Pedrosa pada musim balap MotoGP 2017. Musim lalu, Honda mencatat hasil yang tak terlalu bagus saat tes, namun Marquez malah bisa merebut gelar juara dunia.

Tim Honda sebetulnya merencanakan tes privat tambahan selama dua hari setelah tes resmi MotoGP di Sepang, Malaysia, 30 Januari-1 Februari. Namun hujan yang kerap mengguyur Sepang membuat rencana tersebut dibatalkan.

Pada tes resmi di Sepang, Marc Marquez dan Dani Pedrosa meraih hasil yang tak terlalu memuaskan. Mereka hanya ada di deretan papan tengah pada dua hari awal. Marquez baru unjuk gigi dengan berada di posisi tercepat kedua setelah Maverick Vinales pada hari ketiga.

Tes resmi yang merupakan kesempatan terakhir buat semua tim dan pebalap akan digelar di Sirkuit Losail, Qatar pada 10 Maret. Sirkuit Losail akan menjadi tempat lomba pembuka musim MotoGP 2017 yang digelar pada 26 Maret.

Selain tes resmi, setiap tim dan pebalap MotoGP 2017 mendapat kesempatan untuk melakukan tes privat selama lima hari. Marc Marquez dan Dani Pedrosa belum memakai jatah tes privat tersebut.

Video Populer

Foto Populer