Sukses


Rossi Sesali Kekalahan dari Vinales

Bola.com, Sachsenring - Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, mengaku menyesal tak bisa mempertahankan posisi keempat pada balapan MotoGP Jerman di Sirkuit Sachsenring, Minggu (2/7/2017). The Doctor disalip rekan setimnya, Maverick Vinales, pada lap ke-21.

Namun, Rossi tetap puas dengan hasil yang diraihnya pada MotoGP Jerman. Juara dunia grand prix sembilan kali itu merasa hanya kurang beruntung di Sirkuit Sachsenring.

"Saya cukup menyesal tak bisa memberikan pertarungan lebih ketat ketika bersaing dengan Vinales untuk memperebutkan posisi keempat. Namun, Vinales memang lebih cepat sementara saya tidak," ujar Rossi dikutip dari Tuttomotoriweb, Minggu (2/7/2017).

"Mungkin tempat kelima tidak terlalu bagus karena kami mengincar podium. Pada akhirnya saya telah memberikan semuanya dan hasil ini cukup memuaskan," sambungnya.

Memulai balapan dari posisi kesembilan, Rossi secara perlahan merangsek ke depan. The Doctor hanya butuh sepuluh lap untuk mengambil alih posisi keempat dari Danilo Petrucci.

Hal serupa juga ditunjukkan Vinales yang memulai balapan dari posisi ke-11. Rider berjuluk Top Gun itu baru menunjukkan tajinya dan menyodok ke posisi depan di sepuluh lap terakhir.

Finis kelima membuat [Valentino Rossi ]( 3008266 "Valentino Rossi ")harus turun peringkat di klasemen sementara pebalap MotoGP 2017. The Doctor turun ke posisi keempat setelah pada pekan lalu bercokol di posisi ketiga.

Video Populer

Foto Populer