Sukses


Dovizioso: Marquez Kompetitif, tapi Semua Masih Bisa Terjadi

Bola.com, Aragon - Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, menilai persaingan gelar juara dunia MotoGP 2017 masih tetap terbuka. Namun, dia mengakui Marc Marquez kini tampil lebih kompetitif.

 

Saat ini, Marquez memimpin klasemen dengan 224 poin setelah memenangi balapan MotoGP Aragon, Minggu (24/9/2017). Dia unggul 16 poin atas Dovizioso. Dengan empat balapan sisa, semuanya memang masih bisa terjadi.

"Saya tak mau membuat prediksi. Itu mustahil dilakukan. Saya telah mengatakan hal itu sepanjang tahun. Ada banyak pebalap cepat. Marc jelas kompetitif, tapi itu tak berarti kami juga tak bisa kompetitif," ujar Dovizioso seperti dikutip GPOne, Senin (25/9/2017).

Dia tak menampik Marquez saat ini sangat luar biasa. Pebalap asal Spanyol itu sudah menang lima kali pada musim ini. Bahkan, empat kemenangan itu diraih dalam enam balapan terakhir MotoGP 2017.

"Daya saing Marquez sangat jelas terlihat. Dia dan Honda telah berkembang sejak awal musim ini, tapi begitu juga dengan kami. Sekarang saya berada 16 poin di belakangnya, tapi apapun bisa saja terjadi," tutur Dovizioso.

Pada balapan berikutnya, Dovizioso dan pebalap MotoGP akan bersaing menjadi juara pada balapan MotoGP Jepang di Sirkuit Motegi, 15 Oktober 2017. Marquez lebih difavoritkan pada balapan ini karena menjadi juara pada musim lalu.

Video Populer

Foto Populer