Sukses


Dovizioso: Ducati Bakal Fokus pada Motor 2018 di Buriram

Bola.com, Sepang - Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, mengatakan Ducati akan menjajal sasis dan mesin versi baru di Sirkuit Buriram, Thailand. Dovi mengaku dua komponen baru itu akan menjadi fokus timnya pada sesi tes pramusim MotoGP 2018, 16-18 Februari 2018.

 

Ducati akan membawa sasis dan mesin motor versi baru ke Buriram. Sasis dan mesin ini belum dijajal tim pabrikan asal Italia tersebut saat melakoni tes pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia, 28-30 Januari 2018.

Dovizioso mengaku tak tahu apakah sasis baru tersebut akan memberikan dampak bagus pada motor Desmosedici GP18 sebelum menjajalnya langsung.

"Saya tak tahu apakah upgrade ini akan membawa perkembangan yang lebih baik. Kami hanya bisa menilainya setelah mengendarai motor dengan sasis itu," ujar Dovizioso seperti dikutip Speedweek, Selasa (30/1/2018).

"Saya berpikir kami tak akan memakai mesin motor pada 2017 lagi. Kami fokus pada model 2018. Sepertinya kami akan memiliki motor kedua untuk 2018," tambahnya.

Pada tes di Sirkuit Sepang, Malaysia, pebalap Ducati tampil impresif. Jorge Lorenzo mampu tampil sebagai yang tercepat pada sesi terakhir.

"Kami banyak belajar di sini. Itu membuat saya puas," ujar jagoan Ducati tersebut.

Video Populer

Foto Populer