Sukses


Prediksi Persegres Gresik United Vs PSS: Kejutan Kasta Kedua

Bola.com, Sleman - Duel menarik akan tersaji di laga pamungkas penyisihan Grup 1 Piala Presiden 2017 saat PSS Sleman menjamu Persegres Gresik di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (15/2/2017). Kedua tim dalam rasa percaya diri tinggi setelah tampil impresif di pertandingan sebelumnya.

Tuan rumah nyaris mempermalukan Mitra Kukar, sedangkan Persegres menghantam jawara Torabika Soccer Championship (TSC) 2016, Persipura Jayapura.

Kemenangan mutlak diraih keduanya untuk membuka lolos ke babak selanjutnya, entah sebagai juara grup maupun satu dari tiga peringkat kedua terbaik.

Pelatih PSS Sleman, Freddy Mulli mengakui para pemainnya siap tampil habis-habisan untuk meraih poin penuh pertamanya di turnamen ini.

''Para pemain dalam motivasi tinggi menghadapi Persegres. Mereka antusias dan menganggap partai ini sebagai laga final,'' kata Freddy Mulli.

Menghadapi penggawa Joko Samudro, pelatih asal Palopo itu tak akan mengubah ciri-khas permainan terbuka dan mengandalkan serangan balik cepat. Pola tersebut dinilai sudah berjalan dengan baik, terutama di laga terakhir.

Hal tersebut terlihat saat tiga gol ke jala Mitra Kukar berawal dari skema counter attack. Mengandalkan duet Riski Novriansyah-Candra Waksito di lini depan, dua striker itu diharapkan kembali tampil impresif.

Ditopang gelandang enerjik seperti Busari dan Mahadirga Lasut, pos penyerang PSS jadi tumpuan utama tim. Freddy yakin para pemainnya sudah cukup siap menghadapi Persegres karena masih mempertahankan motivasi tinggi usai menahan imbang Persipura dan menyengat Mitra Kukar di laga kedua.

Meski demikian, dirinya berharap para pemain meningkatkan konsentrasi, lebih tenang, serta mengefektifkan organisasi permainan sepanjang laga. ''Ini langkah praktis yang saya siapkan untuk melawan Persegres. Semua pemain harus tampil disiplin agar keinginan meraih kemenangan bisa tercapai,'' ucapnya.

Motivasi tinggi juga diapungkan Persegres. Kemenangan atas Persipura memupuk semangat bertanding Agus Indra Kurniawan dkk. mengingat raihan tiga poin itu membuat mereka berpeluang melangkah lebih jauh.

Perubahan skema disiapkan pelatih Hanafi untuk mengantisipasi agresivitas permainan tuan rumah. Meski demikian, mantan pelatih Persis Solo itu berharap para pemainnya tak jemawa.

Sebab, PSS Sleman berpotensi kembali mengejutkan saat melawan timnya. ''Mereka punya kegigihan dalam bertanding. Tentunyakami tak ingin kecolongan seperti Mitra Kukar,'' ujar Hanafi.

 

Video Populer

Foto Populer