Sukses


Stadion Manahan Bersolek Sambut 8 Besar Piala Presiden

Bola.com, Solo - Stadion Manahan mulai bersolek menyambut babak 8 besar Piala Presiden, Sabtu-Minggu (25-26/2/2017). Dari pantauan Bola.com di lapangan, salah satu yang menjadi fokus utama dalam persiapan adalah adalah pembenahan kualitas rumput lapangan. Beberapa petugas stadion terlihat memotong rumput yang meninggi, Selasa (21/2/2017).

Salah satu pegwai Stadion Manahan, Didik, menjelaskan pembenahan rumput jadi yang utama mengingat kondisi lapangan juga akan dilihat dari kualitas dan kondisi rumput sehingga rumput harus rapi dan memiliki ketinggian yang merata.

"Fokus kami memang di lapangan. Selain pemotongan rumput, nanti juga pengecatan garis lapangan agar terlihat jelas. Untuk drainase tidak ada masalah karena sudah sering pertandingan digelar saat hujan deras,'' ungkap Didik kepada Bola.com.

Didik menambahkan pihak pengelola juga mempersiapkan beberapa fasilitas lain seperti pembersihan di ruang ganti pemain, ruang wasit, dan juga tribun VVIP. Sebab, tamu penting yakni jajaran petinggi PSSI akan hadir langsung di markas klub Persis Solo tersebut.

"Jadi kami ingin Stadion Manahan terlihat lebih cantik sehingga ada sedikit pembenahan. Namun, secara umum sudah siap digunakan untuk bertanding," ujarnya.

Sekretaris Askot PSSI Solo, Sapto Joko Purwadi, menambahkan pihaknya memang menyiapkan dua lapangan untuk arena berlatih yakni Stadion Manahan dan Stadion Sriwedari. Hanya, kemungkinan besar sejumlah kontestan juga menggunakan lapangan lain yang tersebar di Kota Solo seperti, Lapangan Kottabarat, Lapangan Banyuanyar, hingga Lapangan Karangasem.

"Kalau lokasi latihan resmi memang di Stadion Manahan dan Sriwedari. Namun, biasanya mereka juga mencari sendiri untuk tambahan latihan," kata Sapto.

Delapan tim akan bertarung di perempatfinal Piala Presiden 2017. Mereka Mitra Kukar, Persib Bandung, Arema FC, Bhayangkara FC, Pusamania Borneo FC, Sriwijaya FC, Semen Padang, dan Madura United.

 

Video Populer

Foto Populer