Sukses


Eksklusif dari Austria: Terhambat di Awal, Rio Haryanto Posisi 7

Bola.com, Spielberg - Rio Haryanto harus finis di posisi 7 pada feature race GP2 Red Bull Ring, Spielberg, Austria, Sabtu (20/6) sore waktu setempat. Start di posisi 5 pada balapan sebanyak 40 lap tersebut, pebalap asal Surakarta ini mengaku mengalami kesulitan di awal-awal lomba.

Selain persaingan yang ketat antarpebalap di grid depan, lintasan yang basah juga sedikit menghambat laju mobil yang dikendarai pebalap kelahiran 22 Januari 1993 ini. Usai balapan, Bola.com mendapat kesempatan masuk ke dalam paddock Campos Racing, tim di mana Rio Haryanto bergabung, dan mewawancarai pebalap yang kini mengantongi total poin 55 di klasemen sementara pebalap GP2 Series. Berikut petikannya:
 
Rio, bisa kamu jelaskan mengenai balapan tadi (feature race)?

Ya race-nya di awal-awal lomba sangat berat. Di beberapa awal lap juga sebagian besar lintasan masih basah. Ini membuat saya sedikit kesulitan untuk memacu mobil saya. Grip-nya juga berbeda dengan saat di kualifikasi. Ini juga menjadi sedikit hambatan bagi saya.
 
Selain lintasan yang sempat basah, ada kendala lain pada balapan tadi?

Sedikit unlucky. Terutama saat saya mencoba menjaga kecepatan dengan mencoba fighting dengan Lynn dan Markelov. Ini membuat saya kehilangan banyak waktu.
 
Bagaimana dengan pemilihan ban?

Ada plus dan minusnya. Menurut saya, sepertinya lebih safe untuk memakai ban super soft dengan melihat kondisi lintasan yang basah. Banyak pebalap juga menggunakan super soft karena menginginkan bisa memacu kecepatan. Saya rasa tidak ada masalah dengan pemilihan ban ini.
 
Kamu sempat berada di posisi 4, namun setelah melakukan pit stop posisi langsung turun ke-8. Apakah ada kesalahan strategi?

Tidak ada yang salah. Pit stop-nya sudah lumayan bagus. Cuma memang perbedaaan waktu saya dengan pebalap di belakang saya yang cukup dekat membuat posisi saya mundur ke-8 setelah pit stop.
 
Cukup puas dengan posisi 7?

Saya mensyukuri hasil ini. Walaupun belum bisa naik podium, tapi saya mendapatkan tambahan 6 poin dari hasil ini. Dan menurut saya, hasil di feature race cukup bagus untuk saya dan tim.

Baca Juga:

Eksklusif dari Austria: Start Posisi 5, Rio Berharap Trek Kering

Eksklusif dari Austria: Rio Haryanto Was-was Hujan di Spielberg

Eksklusif dari Austria: Rio Haryanto Berhasrat Naik Podium Lagi

Video Populer

Foto Populer