Sukses


Kobe Bryant Pecahkan Rekor Dunia Penjualan Merchandise

Bola.com, Los Angeles - Legenda NBA asal LA Lakers, Kobe Bryant, memecahkan rekor dunia sebagai pemain dengan penjualan merchandise tertinggi dalam sehari. Pada hari Black Mamba menjalani pertandingan terakhirnya bersama Los Angeles Lakers, Kamis (14/4/2016), penjualan merchandise dirinya menembus 1,2 juta dollar AS atau setara Rp 15,8 miliar!

Rekor tersebut sebelumnya menjadi milik grup band Led Zeppelin. Grup rock legendaris tersebut mampu menjual merchandise senilai 1 juta dollar AS (Rp 13,1 miliar) saat konser di O2 Arena, London, pada 2007. Setelah hampir 10 tahun, rekor tersebut akhirnya pecah juga.

Memorabilia spesial Kobe yang dilabeli “24 Collection” merupakan hasil kerja sama antara AEG; perusahaan Kobe Inc, MainGate, dan LA Lakers. “Kami ingin setiap orang memiliki kepingan kenangan yang spesial atas momen ini (laga perpisahan Kobe Bryant). Dukungan dan hasilnya di luar dugaan kami,” kata Wakil Presiden AEG Merchandise, Sean Ryan, seperti dilansir ESPN.

Rata-rata setiap fan yang datang ke Staples Center, markas Lakers, menghabiskan 61 dollar AS atau Rp 804.000 untuk membeli merchandise. Total, setiap penonton merogoh kocek senilai 230 dollar AS atau Rp 3,03 juta selama berada di Staples Center, baik untuk beli merchandise, makanan, dan lain-lain.

Saat ditanya tentang respons luar biasa fans atas merchandise dirinya, Bryant langsung tertawa. “Itu menunjukkan fans sangat mengapresiasi momen ini dan mungkin ingin memiliki sesuatu yang bisa diingat,” ujar pemain yang memiliki lima cincin juara NBA tersebut.

Harga merchandise Kobe pada momen spesial itu lebih mahal dibanding hari biasa. Memorabilia yang cukup laris diburu adalah topi, yang dibanderol 72,48 dollar AS atau Rp 955.000. Sedangkan yang habis terjual adalah pin, koin, dan jersey.

Pada pertandingan ini, AEG membuat jersey edisi spesial, yang hanya dicetak sebanyak 248 buah, dengan harga 824 dollar AS atau Rp 10,8 juta. Sementara itu, dalam penjualan online, merchandise spesial Kobe Bryant terjual lebih dari 2 juta dollar AS atau setara Rp 26,3 miliar.

Seperti diketahui, Kobe Bryant menyudahi 20 tahun kariernya di ajang NBA dengan mencetak 60 poin untuk Lakers dalam laga kontra Utah Jazz. Laga spesial yang menyedot perhatian fans basket dunia itu dilabeli “Mamba Day”. Tak lama berselang, laga tersebut berubah label menjadi “Mamba Out”.

Video Populer

Foto Populer