Sukses


Usai Juarai Seri IndyCar, Alexander Rossi Sindir Rio Haryanto?

Bola.com, Indianapolis - Pebalap cadangan Manor Racing, Alexander Rossi, mengatakan belum akan kembali ke ajang Formula 1 (F1) dalam waktu dekat. Kesuksesannya menjuarai seri Indianapolis 500 pada ajang IndyCar 2016, Minggu (26/5/2016), diyakini tak akan mengubah apa-apa.

"Saya bisa mengatakan dengan pasti tak akan berada di dalam mobil Grand Prix dalam waktu dekat," kata Rossi seperti dikutip Daily Mail, Senin (30/5/2016) WIB.

Rossi kemudian menceritakan perannya di tim Manor. Pebalap Amerika Serikat itu mengaku tak terlalu terlibat dalam pengembangan mobil meski berstatus sebagai pebalap cadangan.

"Saya hanya seorang pebalap cadangan. Saya hanya duduk dan berpura-pura terlihat penting. Saya tidak terlibat. Saya membalap di trek dengan mobil sewaan," ujar Rossi.

Pernyataan Rossi seakan memberikan sindiran kepada Rio Haryanto. Bukan rahasia umum kalau pebalap berusia 23 tahun tersebut membayar sejumlah uang agar bisa mendapatkan kursi di Manor Racing.

Menariknya, Rossi adalah pebalap yang harus gigit jari dengan bergabungnya Rio Haryanto ke Manor Racing. Dia harus rela terlempar dari persaingan mendapatkan kursi Manor karena tak memiliki dana untuk menjadi pay driver.

Video Populer

Foto Populer