Sukses


Kompetisi Basket Liga Bocah Indonesia Bakal Bergulir Maret 2017

Bola.com, Jakarta - Kompetisi tingkat basket tingkat Sekolah Dasar (SD) bertajuk Liga Bocah Indonesia (LBI) bakal bergulir pada awal Maret 2017. Ajang ini diadakan guna menjaring talenta-talenta basket Indonesia usia dini.

Menurut pengagas LBI, Ary Sudarsono, kompetisi antar-SD tersebut tak hanya mengedepankan persaingan, tapi juga memberikan edukasi melalui olahraga. Para peserta yang mengikuti LBI juga dituntut juga berprestasi di bidang akademis.

"LBI ini mengandung nilai The Education Through Sports. Nantinya LBI tak hanya sebagai kompetisi bola basket antar-SD semata, tetapi LBI akan menanamkan wadah pendidikan karakter cinta Tanah Air, cinta keluarga, serta mengerti arti dari nilai-nilai luhur olahraga,” ujar Ary Sudarsono pada konferensi pers di FX Mall, Jakarta, Rabu (18/1/2017).

Kompetisi LBI akan diikuti para siswa sekolah dasar usia 8-12 tahun. Pada tahun pertama penyelenggaraan, LBI akan digelar di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi. Untuk penyelenggaraan selanjutnya, Ary berharap bisa menjangkau seluruh wilayah Indonesia dengan bantuan banyak pihak.

“Ini merupakan program baru yang membutuhkan biaya dan juga perlu disiapkan baik SDM maupun prasarananya. Saat ini belum terlalu banyak sarana olahraga yang representatif khususnya GOR Basket di Indonesia. Untuk itu saya berharap program ini bisa menjadi acuan yang perlu didukung oleh para sponsor dan kementerian terkait. Karena banyak nilai positif yang bisa dipetik dari LBI untuk membentuk karakter manusia Indonesia yang unggul. Misalnya para peserta wajib hafal Indonesia Raya dan Pancasila. Selain itu dengan berolahraga otomatis akan menghasilkan generasi yang unggul dan sehat secara jasmani dan rohani,” sambung dia.

Kompetisi LBI juga mendapat dukungan penuh dari Ketua Perbasi, Dani Kosasih, yang menyambut antusias adanya ajang untuk atlet usia dini. Dani berharap LBI bisa terus berlanjut dan memberikan banyak manfaat untuk dunia basket Tanah Air.

“Perbasi akan mendukung penuh kegiataan LBI, karena program ini bukan hanya menggelar kompetisi, tapi membina karakter anak secara positif. Selain itu kompetisi LBI juga sebagai ujung tombak pembinaan yang tujuannya juga ke arah timnas. Dan ini juga sejalan dengan program pembinaan FIBA Development yakni Winning is Not Everything (menang bukanlah segalanya). FIBA juga mengajarkan dan melatih karakter anak untuk berjiwa sportif seperti visi dari LBI. Harapan saya media juga berperan untuk menyebarluaskan informasi bola basket Tanah Air khususnya program Liga Bocah Indonesia ini, “ ujar Dani.


Video Populer

Foto Populer