Sukses


Tim Putri Pertamina Juarai Putaran Kedua Proliga 2017

Bola.com, Malang - Tim putri Jakarta Pertamina Energi mengalahkan Batam Sindo BVN 3-0 (25-13, 25-8, 25-10) pada hari ketiga seri terakhir babak reguler Proliga 2017 di GOR Ken Arok, Malang, Jawa Timur, Minggu (19/3/2017). Kemenangan atas BVN memastikan Pertamina menjuarai putaran kedua Proliga 2017.

Pertamina memuncaki klasemen putaran kedua dengan 17 poin. Koleksi poin Pertamina sudah tak mungkin bisa dikejar para pesaing.

Tim asuhan Risco Herlambang itu menyapu bersih kemenangan dari enam pertandingan, termasuk ketika menghadapi dua rival terkuat, Jakarta Elektrik PLN dan Jakarta PGN Popsivo Polwan.

"Kami bersyukur karena berhasil membalas kekalahan dari Elektrik dan Popsivo pada putaran pertama. Sekarang kami harus fokus untuk final four dan mencari cara supaya kami bisa lolos ke grand final," kata Risco selepas pertandingan.

Pertamina, PLN, Popsivo, dan Gresik Petrokimia merupakan empat tim yang lolos ke babak empat besar Proliga 2017. Sementara itu, Bandung Bank BJB Pakuan, Jakarta BNI Taplus, dan BVN gagal melaju ke final four.

Risco mengatakan salah satu kekurangan yang harus diperbaiki Pertamina sebelum memainkan laga final four adalah soal fokus. Menurut Risco, konsentrasi para pemain Pertamina kerap buyar saat sedang memimpin pertandingan.

"Konsentrasi pemain Jakarta Pertamina Energi mesti ditingkatkan. Pemain kami sering melakukan kesalahan sendiri saat sedang unggul sehingga lawan bisa mengejar," ujar Risco.

Video Populer

Foto Populer