Sukses


    Erick Thohir Ungkap Sisi Positif Pengurangan Cabor Asian Games

    Bola.com, Jakarta - Presiden Panitia Asian Games Indonesia (INASGOC) Erick Thohir, menyambut baik usulan pengurangan cabang olahraga untuk Asian Games 2018. Menurut Erick, pengurangan ini bisa membawa dampak positif di berbagai aspek.

    "Kalau pada akhirnya Asian Games 2018 mempertandingan 36 cabang olahraga, tentu saja ada efisiensi anggaran. Jumlah atlet dan ofisial tentu saja berkurang dan sudah pasti kateringnya berkurang," kata Erick kepada wartawan di Jakarta.

    "Hal yang sama akan terjadi di sektor IT dan broadcast. Misalnya tadi tayangannya 42 cabor, sekarang 36 tentu saja berkurang, kamera akan berkurang, laptop, dan statistik juga berkurang," ujar Erick.

    Seperti diketahui, Wakil Presiden Jusuf Kalla mengusulkan agar Asian Games 2018 mempertandingkan 36 cabang olahraga. Jumlah tersebut menurun dari usulan awal yang diberikan INASGOC, KOI, dan Kemenpora, yakni 42 cabang olahraga.

    Usulan JK terkait pengurangan cabang olahraga tentu bukan tanpa alasan. Indonesia sebagai penyelenggara harus mengeluarkan dana yang tidak sedikit, yakni senilai Rp 30 triliun untuk menggelar event olahraga antarnegara Asia itu. Namun, Erick berharap pengurangan cabor ini nantinya tak mengganggu prestasi atlet Indonesia.

    "Pengurangan cabor ini harus tidak mengurangi suksesnya atlet Indonesia. Itu dulu yang penting dan jangan sampai cabor dikurangi, perolehan medali emas kita juga berkurang di Asian Games nanti," ujar Erick Thohir.

    Video Populer

    Foto Populer