Sukses


ARRC: Dimas Ekky Juara, Indonesia Raya Berkumandang di Sentul

Bola.com, Jakarta - Pebalap Astra Honda Racing Team (AHRT) Indonesia, Dimas Ekky Pratama, memenangi balapan pertama Asia Road Racing Championship (ARRC) 2017 seri keempat di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (12/8/2017).

Pada balapan tersebut, Dimas Ekky finis di urutan pertama setelah melahap 16 lap dengan catatan 24 menit 16,982 detik. Dimas lebih cepat 0,033 detik atas pebalap Indonesia yang membela Manual Tech KYT Kawasaki Racing, Ahmad Yudhistira, yang finis di posisi kedua.

Adapun podium ketiga jatuh ke pebalap Jepang dari tim RAMA Honda by NTS T.Pro Ten 10, Taiga Hada, yang finis lebih lambat 0,067 dari Dimas Ekky.

Dimas Ekky mengatakan memanfaatkan kesalahan yang dilakukan Yudhistira menjelang lap-lap terakhir sehingga mengantarnya menuju podium utama.

"Alhamdulillah, saya bisa memenangi balapan pertama. Balapan tadi berlangsung dengan sangat ketat dan sulit karena banyak pebalap di depan berjuang untuk menang. Saya memperbaiki gaya balapan saya dan pada lap terakhir Yudhistira melakukan kesalahan dan saya memanfaatkannya," kata Dimas Ekky setelah balapan, Minggu (12/8/2017).

Sementara itu, Yudhistira mengaku lengah pada lap-lap terakhir. Namun, dia tetap gembira karena berhasil naik podium lagi.

"Saya berusaha berkonsentrasi dan konsisten lap per lap. Saya menyalip pebalap di depan saya dan mencoba mempertahankan posisi dan menunggu Dimas melakukan kesalahan. Akan tetapi, saya yang justru melakukan kesalahan sehingga disalip Dimas. Akhirnya saya di podium kedua, namun saya tetap bahagia karena berhasil naik podium lagi," ujar pebalap Kawasaki Racing itu.

Kemenangan Dimas Ekky Pratama menjadi kado pelengkap untuk Astra Honda Racing Team. Sebelumnya, Gerry Salim juga sukses mempersembahkan gelar juara di kelas Asia Production (AP) 250.

Video Populer

Foto Populer