Sukses


Kejuaraan Dunia Junior: Jumpa China, Indonesia Ramu Taktik Matang

 

Bola.com, Yogyakarta - Indonesia akan berhadapan dengan China pada perempat final Kejuaraan Dunia Junior 2017, Kamis (12/10/2017). Manajer tim Indonesia, Susy Susanti, mengatakan strategi terbaik sedang disiapkan untuk melewati adangan tim China. 

“Kondisi atlet sejauh ini baik, semua tidak ada apa-apa. Mudah-mudahan kondisi tetap prima. Siapapun yang diturunkan besok itu yang terbaik, menurut kebutuhan dan kecocokan head to head dengan lawan. Kami akan terus melihat dan memantau dari lawan-lawan yang akan dihadapi,” kata Susy, seperti dilansir situs PBSI. 

Susy dan para pelatih mulai mempersiapkan strategi pertandingan yang paling tepat. Susy juga menegaskan para pemain perlu waspada karena China bukan lawan mudah.

“Sudah masuk delapan besar, pasti semuanya merupakan tim terbaik dan secara kekuatan lebih merata. Siapapun lawannya kami siap. Kami akan melihat peluang sektor mana yang cukup besar, itu yang akan kami ambil. Contohnya kalau lawan China, kelima sektor harus siap. Tapi kami juga harus melihat di sektor mana yang peluangnya lebih besar, maka kami ambil," urai Susy. 

"Strategi-strategi seperti itu yang akan kami bicarakan lagi dengan pelatih. Mudah-mudahan dengan persiapan matang, kami bisa lebih siap lagi, siapapun lawannya besok,” jelas Susy.

Selain Indonesia dan China, tim lain yang lolos ke perempat final Kejuaraan Dunia Junior 2017 adalah Korea, Prancis, Malaysia, India, Jepang, dan Thailand.

 

Video Populer

Foto Populer